Kanal

Adou Thiero Siap Kerja Keras Untuk Dapat Menit Bermain di Lakers

Penulis: Viggo Tristan
02 Nov 2025, 23:29 WIB

Adou Thiero siap lakukan apa saja untuk dapat menit bermain. (Gambar: Silver Screen and Roll)

Berita Basket NBA : Pebasket muda Los Angeles Lakers yaitu Adou Thiero siap bekerja keras untuk mendapat menit bermain. Ia bahkan tidak masalah jika harus dikirim ke G-League terlebih dahulu untuk mematangkan kemampuan.

Dalam mengawali musim perdananya di NBA, Adou Thiero mengalami cedera lutut yang cukup meresahkan. Ia bahkan absen di NBA Summer League lalu dan belum bisa bermain di laga pramusim sampai sekarang. Bicara soal situasinya, Thiero sadar bahwa cedera tersebut bisa membuat nilainya jadi turun. Ia pun siap jika memang harus dikirim oleh Los Angeles Lakers ke G-League terlebih dahulu.

"Ya, tentu saja. Saya senang berada di sini, senang berada di posisi ini. Jadi, apa pun yang mereka minta dari saya, saya akan siap bersaing dengan siapa pun lawannya," ucap Thiero saat diwawancara oleh media setempat.

Karena ia telah absen cukup lama karena cedera lutut, yang terpenting adalah mendapatkan repetisi saat sehat. Sebagai seorang rookie, memberikan kesempatan bagi Thiero untuk bermain dan beradaptasi dengan gaya bermain NBA merupakan langkah kunci untuk perkembangannya. Hal yang sama juga terjadi pada Bronny James tahun lalu, yang tampaknya telah berkembang pesat saat bermain di South Bay dan keluar dari pengalaman itu dengan lebih percaya diri akan kemampuannya. Semoga skenario yang sama terjadi pada pilihan putaran kedua dan menemukan kisah sukses serupa di G League.

Artikel Tag: Adou Thiero, los Angeles lakers

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru