Australian Open 2026: Alex De Minaur Belum Bisa Patahkan Carlos Alcaraz
Carlos Alcaraz [image: getty images]
Berita Tenis: Carlos Alcaraz kini terpaut dua kemenangan lagi untuk menorehkan Career Grand Slam – memenangkan keempat Grand Slam – usai maju ke semifinal Australian Open 2026.
Petenis peringkat 1 dunia menyerap dan akhirnya menetralisir kekuatan penuh dari pendekatan menyerang petenis tuan rumah, Alex De Minaur yang baru diasah, sebelum mengamankan kemenangan 7-5, 6-2, 6-1 di perempatfinal Australian Open yang digelar di Rod Laver Arena.
Melenggang ke semifinal di Melbourne untuk kali pertama dalam kariernya, petenis berkebangsaan Spanyol akan berhadapan dengan runner up musim lalu, Alexander Zverev.
“Saya hanya merasa sangat gembira dengan level permainan yang saya mainkan di setiap pertandingan, sejak babak pertama,” seru Alcaraz.
“Saya terus meningkatkan level permainan saya di setiap pertandingan. Saya berdiskusi dengan tim saya tentang bersabar, karena saya menginginkan semuanya sekarang juga. Tetapi mereka mengatakan kepada saya untuk bersabar, bahwa level itu akan datang. Hari ini saya merasa benar-benar nyaman, memainkan permainan memukau, dan saya sangat bangga akan hal itu.”
De Minaur memberikan gambaran sekilas tentang strategi yang dibutuhkan untuk menyulitkan para petenis elit, terutama petenis unggulan pertama dan petenis unggulan kedua, Jannik Sinner, tetapi pertandingan tersebut pada akhirnya menggarisbawahi kesenjangan yang masih ada di level tertinggi. Alcaraz
Juara US Open musim 2025 bermain dengan penuh percaya diri dari area baseline, mendikte permainan dengan keyakinan saat ia melaju ke semifinal tanpa kehilangan satu set pun.
Dalam dua pekan ini, petenis berusia 22 tahun mengincar untuk menjadi petenis putra keenam di Open Era yang menyelesaikan Career Grand Slam, bergabung dengan Andre Agassi, Roger Federer, Rafael Nadal, Novak Djokovic, dan Rod Laver.
“Itu benar-benar menyulitkan,” jawab Alcaraz ketika ditanya tentang bertanding melawan De Minaur. “Saya mengawali pertandingan dengan benar-benar baik, memukul bola dengan sangat apik. Tetapi Alex selalu membuat anda terburu-buru, jadi, anda ingin memukul bola sekeras mungkin, yang mustahil dilakukan melawannya. Jadi, dari 3-0 sampai 4-3, 4-4, saya menginginkan semuanya serba cepat, jadi, saya mengambil waktu sejenak, beristirahat secara mental. Saya lebih sabar sampai akhir pertandingan.”
Setelah 2 jam 15 menit, petenis unggulan pertama semakin mendominasi head to head mereka dengan 6-0.
Setelah tersingkir dari perempatfinal Australian Open musim 2024 dan 2025, Alcaraz kini mencatatkan 16-4 di Grand Slam tersebut. Selanjutnya, ia akan melakoni laga ulang perempatfinal di Melbourne musim 2024 ketika melawan Zverev yang memenangkan pertandingan tersebut.
Artikel Tag: Australian Open 2026, Carlos Alcaraz, Alex de Minaur