Kanal

Eddie Nketiah Buka Suara soal Kemungkinan Bela Ghana di Piala Dunia 2026

Penulis: Fery Andriyansyah
16 Nov 2025, 05:00 WIB

Striker Crystal Palace, Eddie Nketiah. (Foto: Harry Murphy - Danehouse/Getty Images)

Berita Sepak Bola: Eddie Nketiah menegaskan bahwa ia belum ingin memikirkan terlalu jauh terkait masa depan internasionalnya, di tengah spekulasi bahwa penyerang Crystal Palace itu bisa mengalihkan statusnya dari Inggris ke Ghana menjelang Piala Dunia 2026.

Isu mengenai kemungkinan masuknya pemain diaspora seperti Eddie Nketiah dan winger Nottingham Forest, Callum Hudson-Odoi, tengah memicu perdebatan panas di Ghana setelah The Black Stars memastikan tiket ke putaran final tahun depan.

Nketiah—yang memegang rekor top skor Timnas Inggris U-21 dengan 16 gol—baru mencatatkan satu caps untuk tim senior Inggris, yaitu sebagai pemain pengganti di laga persahabatan melawan Australia pada Oktober 2023. Menurut aturan FIFA 2020, pemain bisa berganti negara jika terpenuhi dua syarat.

Pertama, pemain belum tampil lebih dari tiga laga kompetitif untuk timnas senior sebelum usia 21 tahun. Dan kedua, pemain belum pernah tampil di turnamen besar seperti Piala Dunia atau Piala Afrika. Saat ditanya BBC Sport Afrika soal rumor tersebut, Nketiah menjawab dengan hati-hati.

“Saat ini saya hanya menikmati sepak bola saya bersama Crystal Palace — itu fokus utama saya,” ujar Nketiah. “Saya orang Ghana, itu tidak bisa dipungkiri. Saya bangga dengan akar saya dan dari mana saya berasal. Saya yakin masa depan akan mengalir dengan sendirinya. Apa pun yang terjadi, terjadilah.”

Lahir di Lewisham, London selatan, dari orang tua berdarah Ghana, Nketiah memulai karier junior di Chelsea sebelum pindah ke Arsenal. Debutnya untuk The Gunners terjadi pada 2017 saat berusia 18 tahun. Ia mencetak 38 gol dari 168 pertandingan sebelum bergabung dengan Crystal Palace pada Agustus 2024 dengan nilai £30 juta.

Asosiasi Sepak Bola Ghana (GFA) memang rutin mendekati pemain diaspora. Josh Acheampong dari Chelsea adalah contoh terbaru yang dihubungi. Pelatih timnas The Black Stars, Otto Addo, bahkan mengungkapkan bahwa beberapa pemain yang sebelumnya menolak kini mulai berubah pikiran karena Piala Dunia sudah di depan mata.

Namun Nketiah menepis anggapan bahwa ia mendapat pendekatan baru-baru ini. “Saya belum menerima telepon atau kontak apa pun akhir-akhir ini,” katanya. “Saya hanya fokus bermain baik setiap pekan dan membantu tim meraih kemenangan. Jika saya tampil bagus, urusan timnas akan terselesaikan dengan sendirinya ketika tiba waktunya untuk memutuskan.”

Artikel Tag: Eddie Nketiah, Crystal Palace, Timnas Inggris, Timnas Ghana, Piala Dunia 2026

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru