Kanal

Eintracht Frankfurt Resmi Pecat Pelatih Dino Toppmoller

Penulis: Febrian Kusuma
19 Jan 2026, 07:45 WIB

Dino Toppmoller (Sumber: en.eintracht.de)

Berita Liga Jerman: Eintracht Frankfurt resmi mengumumkan apabila mereka memecat Dino Toppmoller sebagai pelatih kepala, menyusul rentetan hasil buruk yang diterima oleh klub berjuluk Die Adler tersebut. Pada laga terakhir Frankfurt hanya mampu bermain imbang dengan skor 3-3, yang membuat mereka masih tertahan di papan tengah klasemen.

Hasil imbang ini membuat Eintracht Frankfurt gagal meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir. Oleh sebab itu, Dino Toppmoller terpaksa harus dipecat oleh klub.

“Saya sangat ingin terus bekerja dengan tim ini dan menghadapi tantangan di masa depan. Tetapi saya menerima keputusan ini. Saya pergi ke Eintracht setiap hari dengan penuh semangat dan sukacita, dan terlepas dari situasi yang tidak memuaskan saat ini, yang memang ada, saya bangga dengan apa yang telah kita capai bersama selama dua setengah tahun terakhir,” kata Toppmoller untuk menanggapi pemecatannya.

Dino Toppmoller ditunjuk sebagai pelatih Frankfurt sejak musim panas 2023 lalu, dan ia sebenarnya masih terikat kontrak hingga musim panas 2028. Namun, ia tetap menerima keputusan pemecatan ini dan mendoakan yang terbaik untuk Die Adler.

“Sayang sekali kita tidak bisa melanjutkan bersama. Terima kasih kepada semua orang yang percaya kepada saya, yang memberi saya kesempatan ini, yang telah menaruh kepercayaan kepada saya begitu lama. Terima kasih kepada semua pemain, seluruh staf pelatih dan pendukung, dewan direksi, dan semua karyawan di klub. Suatu kehormatan bagi saya. Saya berharap Eintracht berada di masa yang lebih tenang dan, yang terpenting, masa-masa yang lebih sukses,” lanjutnya.

Artikel Tag: Eintracht Frankfurt, Dino Toppmoller

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru