Federico Valverde: Menang Itu Penting, Tapi Madrid Belum Sempurna
Federico Valverde. (Foto: Jose Breton/Pics Action/NurPhoto)
Berita Piala Super Spanyol: Kapten Real Madrid, Federico Valverde, memberikan komentar terkait kemenangan timnya atas Atletico Madrid di ajang Piala Super Spanyol.
Real Madrid berhasil memastikan diri sebagai juara Piala Super Spanyol. Kepastian tersebut didapatkan oleh mereka setelah mengalahkan Atletico Madrid dengan skor 2-1 pada pertandingan yang digelar di King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (9/1) dini hari WIB.
Pada laga tersebut, Madrid langsung unggul dua gol melalui aksi Federico Valverde di menit kedua dan Rodrygo Goes pada menit ke-55. Atletico sendiri hanya mampu mencetak satu gol balasan melalui aksi Alexander Sorloth pada menit ke-58.
Valverde mengakui bahwa ia sangat puas dengan gol pertamanya tahun ini sekaligus membantu Los Blancos mengawali tahun 2026 dengan kemenangan. Meski demikian, Valverde sama sekali tidak menampik bahwa performa Madrid pada laga ini masih belum sesuai dengan harapan karena ada beberapa aspek yang harus diperbaiki.
“Gol pertama tahun ini. Setelah melewati begitu banyak pertandingan tanpa mencetak gol, hari ini adalah pertandingan yang hebat bagi kami untuk mencetak gol lagi dan bagi tim untuk meraih kemenangan," ujar Valverde seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Kami juga harus kritis terhadap diri sendiri; kami memiliki peluang, tetapi mereka memiliki lebih banyak peluang. Saya pikir mereka bermain jauh lebih baik daripada kami. Kami harus terus memperbaiki itu dan terus meningkatkan diri, kami adalah tim yang hebat. Kami harus lebih bersatu di saat-saat kami harus menderita. Itu bagian dari sepak bola dan kami harus tahu bagaimana bertahan, menyerang, dan tetap bersatu.”
“Anda selalu ingin memulai tahun ini dengan kemenangan. Sangat sulit bagi tim mana pun untuk memulai laga dengan tertinggal lebih dulu dan kemudian membalikkan keadaan. Kami sempat lengah setelah gol cepat dan sulit bagi kami untuk menguasai bola dan menunjukkan permainan kami. Itulah inti dari pertandingan ini. Kami memiliki banyak peluang tetapi semuanya berasal dari serangan balik. Kami harus kritis terhadap diri sendiri dan terus meningkatkan performa.”
Artikel Tag: Federico Valverde, Real Madrid, Atletico Madrid, piala super spanyol