Igor Thiago Bahagia Usai Cetak Hattrick Pertamanya di Premier League
Igor Thiago. (Foto: Peter Byrne/PA Images)
Berita Liga Inggris: Striker Brentford, Igor Thiago, mengaku sangat bahagia setelah ia berhasil mencetak hattrick pertamanya di Premier League saat menghadapi Everton tadi malam.
Brentford mendapatkan hasil yang sangat memuaskan pada pertandingan pekan ke-20 Premier League musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Everton di Hill Dickinson Stadium, Minggu (4/1) malam WIB, The Bees berhasil meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 4-2.
Empat gol kemenangan The Bees sendiri tercipta melalui hattrick Igor Thiago (11', 51' dan 88') serta satu gol tambahan dari Nathan Collins (50'). Sementara dua gol balasan tim tuan rumah dicetak oleh Beto Betuncal (66') dan Thierno Barry (90+1').
Tak lama setelah laga usai, Thiago memberikan komentar terkait keberhasilannya mencetak hattrick pertamanya di Premier League. Thiago mengaku sangat bahagia dan ia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan semua pihak termasuk para penggemar The Bees.
“Rasanya sangat menyenangkan,” ujar Thiago seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Saya puas dengan penampilan saya hari ini dan berhasil mendapatkan tiga poin dari pertandingan yang sulit.”
“Semua orang memberikan dukungan kepada saya, semua orang percaya pada saya, jadi terima kasih kepada rekan-rekan setim saya, staf, dan juga para penggemar."
“Ini sangat berarti bagi saya. Ini berarti mereka [para penggemar] mendukung saya, mereka percaya pada saya, mereka mempercayai saya dan mereka mendorong saya, jadi saya sangat senang ketika mereka menyanyikan nama saya dan ketika mereka mendukung saya.”
Artikel Tag: Igor Thiago, brentford, Everton, Premier League