I.League Goes to Campus Sapa Mahasiswa UPI Kota Bandung
I.League Goes to Campus hadir di UPI Bandung
Berita Super League Indonesia: Operator kompetisi sepakbola Indonesia, I.League menggelar acara Goes to Campus. Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) yang disambangi untuk memberikan pemaparan terkait potensi pekerjaan di industri sepakbola.
Agenda ini adalah program dari operator liga untuk merangkul para mahasiswa. Dalam kesempatan ini, ada ratusan mahasiswa dari Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK) yang hadir di Auditorium FPOK UPI, Rabu (19/11).
Hanif Marjuni selaku Manager Corporate Share Value (CSV) I.League menyebut di musim ini ada 16 kampus yang akan disambangi. Salah satunya UPI yang jadi perwakilan Bandung dan ada Persib yang berlaga di Super League 2025/2026.
"Tujuan kami adalah kami menjelaskan kepada teman-teman mahasiswa bahwa sepakbola itu sudah menjadi industri secara global, di balik industri itu ada banyak profesi yang bisa digeluti," terang Hanif Marjuni saat diwawancara di Gedung FPOK UPI, Rabu (19/11).
"Selama ini mungkin teman-teman mahasiswa kurang mendapat informasi soal peluang kerja di industri sepakbola, dan di sini kami menjelaskan bagaimana banyak profesi saat industri sepakbola digelar," lanjut dia.
Berdasarkan riset, ada perputaran uang senilai Rp. 10,4 triliun yang terjadi di musim lalu. Dikatakan Hanif Marjuni, di balik angka tersebut ada banyak profesi yang bisa digeluti serta memerlukan tenaga ahli dengan basic di keolahragaan.
"Teman teman mahasiswa harus tahu kalau mempunyai passion di dunia sepakbola, kalau bicara mengenai kesejahteraan, tidak harus jadi atlet, tapi banyak peran di balik layar yang bisa," tutur Hanif.
Antusiasme mahasiswa yang hadir juga memberi kesan yang bagus bagi General Manager bidang kompetisi dan operasional I.League, Takeyuki Oya. Ratusan peserta yang hadir membuatnya senang karena memperlihatkan minat yang besar.
"Ini adalah acara yang luar biasa dan saya senang karena ada banyak mahasiswa di sini, kami banyak bicara mengenai olahraga dan sepakbola. Saya harap ini bisa terus berlanjut," ujar Takeyuki Oya.
"Seperti yang tadi saya katakan, di event ini, kami perlu anak-anak muda dan dengan adanya acara semacam ini tentunya membuat kami senang. Kami dari I.League senang bisa berinteraksi dengan anak-anak muda ini," pungkas dia.
Artikel Tag: I.League, Hanif Marjuni, Takuyuki Oya