Janji Besar Liam Rosenior Setelah Resmi Jadi Manajer Baru Chelsea
Liam Rosenior. (Foto: Darren Walsh/Chelsea FC)
Berita Liga Inggris: Liam Rosenior mengaku sangat bahagia setelah ia secara resmi diperkenalkan secara resmi sebagai manajer Chelsea yang baru untuk lima setengah tahun ke depan.
Setelah memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan Enzo Maresca di awal tahun ini, Chelsea bergerak cepat untuk mendatangkan penggantinya. Melalui laman resmi mereka, hari ini mereka mengumumkan Liam Rosenior sebagai manajer baru. Pria berusia 41 tahun tersebut yang sebelumnya melatih Strasbourg di Ligue 1, telah menyetujui kontrak dengan durasi panjang hingga 2032.
Sesaat setelah resmi diumumkan menjadi manajer baru The Blues, Rosenior mengaku sangat bahagia dan bangga. Ia lantas berjanji akan memberikan segalanya dan membantu The Blues meraih kesuksesan.
"Dipercayakan peran ini sangat berarti bagi saya dan saya ingin berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat atas kesempatan dan kepercayaan yang diberikan dalam menjalankan pekerjaan ini," kata Rosenior seperti dilansir dari laman resmi klub. "Saya akan memberikan segalanya untuk membawa kesuksesan yang pantas didapatkan klub ini."
"Saya sangat percaya pada kerja tim, persatuan, kebersamaan, dan saling membantu, dan nilai-nilai tersebut akan menjadi inti dari semua yang kami lakukan. Nilai-nilai tersebut akan menjadi fondasi kesuksesan kami."
"Saya sangat antusias untuk bekerja sama dengan kelompok pemain dan staf yang sangat berbakat ini, untuk membangun hubungan yang kuat di dalam dan di luar lapangan, dan untuk menciptakan lingkungan di mana setiap orang merasa bersatu dan termotivasi oleh tujuan yang sama."
"Ada keinginan yang kuat untuk meraih trofi, dan saya akan memberikan segalanya, setiap hari, untuk membantu tim ini bersaing dan menang di level tertinggi agar semua orang merasa terhubung dan bangga menjadi bagian dari Chelsea Football Club."
Artikel Tag: Liam Rosenior, Chelsea