Jelang Lawan Leverkusen, Bayern Munich Waspadai Freekick Alex Grimaldo
Momen Saat Alex Grimaldo Mencetak Gol Tendangan Bebas (Sumber: IMAGO/pepphoto)
Berita Liga Jerman: Bayern Munich akan menjalani laga pekan kesembilan Bundesliga musim 2025/26 kali ini dengan melawan Bayer Leverkusen di Allianz Arena, Minggu (02/11) dini hari WIB. Jelang laga itu pelatih Bayern, Vincent Kompany, mengingatkan anak asuhnya untuk tidak melakukan pelanggaran konyol di sekitar kotak penalty.
Vincent Kompany mengetahui betul bahwa Bayer Leverkusen memiliki eksekutor tendangan bebas yang sangat berbahaya, yakni Alex Grimaldo. Menurut data di laman Transfermarkt, sejauh musim 2025/26 ini Alex Grimaldo yang berposisi asli sebagai bek sayap kiri itu telah berhasil mencetak tujuh gol dari total 13 penampilannya di semua kompetisi bersama Leverkusen, yang di mana empat gol di antaranya ia cetak melalui tendangan bebas langsung.
“Kami hanya berharap tidak ada tendangan bebas berbahaya. Itulah kenyataannya,” ucap Kompany dalam wawancaranya sebelum pertandingan, dikutip dari laman Bulinews.
“Saya bisa menghabiskan waktu berjam-jam menjelaskan taktik, tapi yang penting tidak ada pelanggaran konyol dan dia tidak bermain bagus dalam tendangan bebas, dan kiper kami membantu di sini. Tidak banyak lagi yang bisa dilakukan. Kalau kami mencetak satu gol lagi, saya tetap senang,” lanjutnya.
Laga melawan Bayer Leverkusen memang tidak akan pernah mudah bagi Bayern Munich. Dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Bayern berhasil meraih dua kali kemenangan dan menelan satu kekalahan melawan klub berjuluk Die Werkself tersebut. Kekalahan tersebut dialami Bayern saat melawan Leverkusen di babak perempat final DFB Pokal musim 2024/25 yang lalu.
Artikel Tag: Bayern Munich, Bayer Leverkusen, Alex Grimaldo, Vincent Kompany