Kabar Baik Chelsea Jelang Lawan Pafos, Malo Gusto Kembali Berlatih
Bek kanan Chelsea, Malo Gusto. (Foto: Paul Ellis/AFP via Getty Images)
Berita Liga Champions: Chelsea menerima kabar positif jelang pertandingan krusial melawan Pafos FC di Stamford Bridge, Kamis (22/1/2026) mendatang. Bek sayap Malo Gusto telah kembali berlatih bersama skuad utama, memberi tambahan opsi penting bagi pelatih kepala Liam Rosenior.
The Blues saat ini berada di posisi ke-13 klasemen fase liga Liga Champions. Kemenangan atas Pafos dan Napoli menjadi syarat mutlak jika pasukan Liam Rosenior ingin menjaga peluang finis di delapan besar sekaligus lolos langsung ke babak 16 besar.
Pekan pertama Rosenior sebagai pelatih penuh waktu diwarnai sejumlah masalah kebugaran serta wabah flu yang sempat menyebar di dalam tim. Meski Reece James dan Cole Palmer sudah kembali saat kemenangan 2-0 atas Brentford di Premier League, beberapa pemain masih absen.
Malo Gusto, Jamie Gittens, dan Estevao Willian tidak masuk skuad saat menghadapi Brentford. Namun pada sesi latihan Senin waktu setempat, Gusto terlihat kembali berlatih di Cobham. Bek asal Prancis itu terakhir kali tampil saat Chelsea kalah 1-2 dari Fulham pada 7 Januari lalu.
Meski bukan pilihan utama mutlak, Gusto tetap memiliki peran penting musim ini. Ia telah mencatatkan 18 kali starter dan delapan kali tampil sebagai pemain pengganti di berbagai posisi. Ketersediaannya memberi fleksibilitas tambahan bagi Rosenior, terutama di sektor kanan pertahanan.
Jika Gusto siap bermain dan bersaing dengan Josh Acheampong di posisi bek kanan, Reece James berpeluang diistirahatkan setelah tampil penuh melawan Brentford. Selain itu, Gusto juga bisa menjadi alternatif di lini tengah, memberi kesempatan bagi Moises Caicedo atau Enzo Fernandez untuk rotasi menjelang laga lanjutan melawan Crystal Palace dan Napoli.
Rosenior sebelumnya mengungkapkan bahwa beberapa pemain yang tampil kontra Brentford mengalami gejala flu. Dengan kembalinya Gusto, peluang melakukan rotasi demi menjaga kondisi fisik pemain inti kini semakin terbuka bagi Chelsea.
Artikel Tag: Malo Gusto, Chelsea, Pafos, liga champions