Kanal

Kontrak Baru Belum Disepakati, Eberl: Kami Tunggu Jawaban Dayot Upamecano

Penulis: Febrian Kusuma
24 Jan 2026, 07:40 WIB

Dayot Upamecano (Sumber: Getty Images)

Berita Liga Jerman: Bayern Munich tak kunjung mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kontrak bek andalannya asal Perancis, Dayot Upamecano. Padahal untuk saat ini Upamecano hanya memiliki kontrak hingga musim panas 2026 mendatang.

Sebelumnya disebutkan bahwa Bayern Munich telah mencapai kemajuan pesat dalam negosiasi kontrak baru dengan Upamecano, dan kesepakatan itu kabarnya akan tercapai pada awal tahun 2026. Akan tetapi pada kenyataannya sampai saat ini kedua belah pihak masih belum menemukan kesepakatan, dan hal ini juga sudah dikonfirmasi oleh anggota dewan olahraga Bayern, Max Eberl.

“Ada spekulasi bahwa Upamecano telah menyetujui kesepakatan baru, tetapi kami tidak pernah mengatakan itu,” kata Max Eberl dalam konferensi pers.

“Kami sudah bilang kami menunggu jawaban Upamecano, hanya itu yang terpenting. Dan itulah yang kami tunggu. Belum ada perkembangan baru,” lanjutnya.

Menurut Abendzeitung, ada dua poin utama yang menjadi kendala dalam negosiasi di antara kedua belah pihak, apakah kontrak tersebut harus berlaku hingga tahun 2030 atau 2031, dan sejak kapan klausul pelepasan senilai 60 juta euro akan berlaku. Meskipun Upamecano dan agennya menginginkan klausul tersebut berlaku paling cepat pada tahun 2027, namun Bayern ingin mengaktifkannya lebih lama, yakni pada tahun 2028 mendatang.

Upamecano adalah bek yang didatangkan Bayern dari RB Leipzig pada musim panas 2021 yang lalu dengan biaya sebesar 42.5 juta euro. Untuk saat ini ia memiliki nilai pasar sebesar 70 juta euro.

Artikel Tag: Max Eberl, Dayot Upamecano, Bayern Munich

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru