Kanal

Kontrak Hampir Habis, Oscar Mingueza Jadi Rebutan Villa dan Newcastle

Penulis: Demos Why
06 Jan 2026, 09:09 WIB

Oscar Mingueza. (Foto: Pedro Mina/PRESSIN)

Berita Transfer: Bek Celta Vigo, Oscar Mingueza, dikabarkan masuk ke dalam daftar pemain incaran Aston Villa dan Newcastle United di bursa transfer Januari tahun ini.

Oscar Mingueza saat ini sedang mendekati titik krusial dalam kariernya, setelah memasuki enam bulan terakhir kontraknya di Celta Vigo yang akan berakhir pada 30 Juni mendatang. Tak mau kehilangannya secara cuma-cuma di musim panas, Celta dikabarkan terbuka untuk menjualnya pada bulan Januari jika ada tawaran yang sesuai. Meski demikian, Celta sampai saat ini masih terus berupaya untuk memperpanjang masa bakti sang pemain.

Pada musim ini, Mingueza masih menjadi andalan Celta. Bek tersebut telah tampil sebanyak 21 kali untuk klub Spanyol itu di semua kompetisi musim ini. Salah satu kelebihannya adalah kemampuan bermain sebagai bek kanan, bek tengah, dan bahkan sebagai bagian dari formasi tiga bek, ia menawarkan fleksibilitas yang sangat menarik bagi klub-klub yang berkompetisi di liga-liga yang menguras kekuatan fisik seperti Pemier League.

Dilansir dari CaughtOffside, Aston Villa dan Newcastle United dikabarkan tengah memantau situasi Mingueza. Villa sendiri dikabarkan sedang menyiapkan kontrak jangka panjang yang bisa berlaku hingga tahun 2030, menunjukkan niat mereka untuk berinvestasi padanya sebagai bagian dari proyek Unai Emery yang terus berkembang.

Di sisi lain, Newcastle yang secara finansial memiliki keunggulan, kabarnya akan menawarkan paket gaji yang jauh lebih tinggi daripada gaji Mingueza saat ini di Spanyol, sesuatu yang bisa menjadi penentu jika sang bek memprioritaskan gaji dan kesempatan bermain di Premier League.

Selain dua klub Inggris tersebut, Marseille, AC Milan, Atalanta, dan Como juga terus memantau situasi sang pemain bertahan. Namun, jika semua klub tersebut ingin mendatangkannya di awal tahun ini, maka mereka harus menyediakan dana di kisaran €8-10 juta.

Artikel Tag: Oscar Mingueza, Celta Vigo, Aston Villa, Newcastle United

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru