Kanal

Persik Kediri Perkokoh Lini Pertahanan Jelang Menjamu Bali United

Penulis: Dayat Huri
30 Jan 2026, 06:00 WIB

Persik Kediri berbenah jelang menghadapi Bali United/foto dok ILeague

Berita Super League: Persik Kediri terus mematangkan persiapan di sektor pertahanan demi mengamankan poin penuh saat menjamu Bali United dalam lanjutan Super League musim 2025/2026 pekan ke-19. Laga krusial ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jumat (30/1/2026) sore pukul 15.30 WIB. 

Langkah evaluasi besar-besaran ini diambil setelah tim berjuluk Macan Putih tersebut dipermalukan Malut United FC dengan skor 0-4 di laga terakhir. 

Pelatih Persik Kediri, Marcos Reina Torres menegaskan bahwa organisasi pertahanan menjadi fokus utama agar kesalahan fatal tidak terulang kembali.

Marcos Reina menilai benteng pertahanan timnya harus dibenahi secara serius. Ia tidak ingin skuat besutannya kembali kebobolan melalui proses yang dianggap terlalu mudah, seperti di laga kontra Malut United FC. 

"Kekalahan dari Malut United sangat menyakitkan. Namun ada dua pelajaran yang bisa kami ambil dari pertandingan itu. Kami sempat bermain cukup bagus sebelum kartu merah terjadi. Namun dari sisi negatif adalah kita kemasukan dengan gol-gol mudah lawan," ucapnya.

Selain sektor belakang, Marcos Reina juga memberikan kabar positif terkait kondisi dua penggawa asing baru, Jon Toral dan Adrian Luna. Mantan bintang Liga India tersebut menunjukkan peningkatan fisik yang signifikan sejak pertama kali mendarat di Kediri.

"Jon Toral dan Luna tampak lebih baik saat ini. Kita tahu mereka datang dari Liga India tanpa berlatih selama beberapa minggu. Ini jelas mempengaruhi fisik mereka. Tapi kini perkembangan mereka sangat baik," katanya.

Kehadiran kedua pemain ini memberikan angin segar bagi Persik Kediri. Dengan kebugaran yang terus meningkat, tim pelatih kini memiliki lebih banyak opsi taktikal untuk meredam agresivitas Bali United di Super League musim 2025/2026.

"Melihat kondisi terkini mereka, kemungkinan untuk bermain sangat besar. Karena kebugarannya lebih baik, meski belum 100 persen. Mereka akan lebih baik dalam minggu depan," ucapnya.

Laga di hadapan publik sendiri diharapkan menjadi titik balik bagi Ezra Walian dan kawan-kawan. Kemenangan menjadi harga mati untuk memperbaiki posisi mereka di tabel klasemen sementara.

Dukungan masif dari ribuan Persikmania yang akan memadati Stadion Brawijaya diharapkan mampu membakar motivasi para pemain untuk tampil lebih ekstra demi mengamankan tiga poin di kandang sendiri.

Artikel Tag: persik kedri, Super League, Bali United

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru