Rob Edwards Optimis Proses Adaptasinya di Wolves Tak Akan Sulit
Rob Edwards. (Foto: Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Rob Edwards mengakui bahwa pengalamannya di Wolverhampton Wanderers akan sangat membantu dalam proses adaptasinya sebagai manajer yang baru.
Rob Edwards akhirnya dipilih menjadi manajer Wolverhampton Wanderers yang baru setelah klub memutuskan untuk memecat Vitor Pereira. Edwards sendiri menghadapi tantangan yang sangat berat di mana ia harus bisa membantu tim memperbaiki performa mereka setelah mencatatkan start buruk pada musim ini. Selain itu, Edwards juga memiliki misi untuk mengeluarkan Wolves dari jurang degradasi.
Meski demikian, Edwards diprediksi tidak akan kesulitan untuk beradaptasi di Wolves. Pasalnya, ia merupakan mantan pemain sekaligus memulai kiprahnya di dunia manajerial dengan menjadi pelatih Wolves di level usia. Akan tetapi, Edwards juga mengingatkan bahwa chemistry dengan para pemain akan menjadi hal terpenting dan hal itu yang akan ia fokuskan mulai pekan depan.
"Memang membantu. Saya tahu seluk-beluk klub ini dan rasanya seperti saya belum pernah pergi. Tapi ada sekelompok pemain baru yang harus saya kenali, dan mereka sekarang menjadi fokus utama dan hal terpenting, karena merekalah yang akan melakukan pekerjaan di atas lapangan," ujar Edwards seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Itu akan menjadi fokus utama kami dalam beberapa pekan ke depan, karena kami harus berusaha untuk segera beradaptasi, berusaha untuk menyampaikan pesan kami dengan cepat, dan segera mendapatkan dukungan dari para pemain."
"Lingkungan yang familiar dan orang-orang yang familiar memang membantu, tapi pada akhirnya, yang terpenting adalah kerja keras yang kami lakukan untuk maju dan terus maju bersama para pemain. Itu akan sangat penting."
Artikel Tag: Rob Edwards, Wolverhampton Wanderers