Ruben Amorim Puas dengan Reaksi MU Setelah Tertinggal dari Forest
Ruben Amorim. (Foto: Michael Regan/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Ruben Amorim, memberikan komentar terkait reaksi yang ditunjukkan oleh timnya setelah mereka tertinggal dari Nottingham Forest.
Pada pertandingan pekan ke-10 Premier League, Manchester United mendapatkan hasil yang kurang memuaskan. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Nottingham Forest di City Ground, Sabtu (1/11) malam WIB, The Red Devils hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 2-2.
Pada laga tersebut, MU sempat unggul lebih dulu melalui gol yang dicetak oleh Casemiro pada menit ke-34. Namun, Forest berhasil mencetak dua gol balasan dan membuat mereka berbalik unggul melalui aksi Morgan Gibbs-White pada menit ke-48 dan Nicolo Savona di menit ke-50. Meski demikian, kemenangan Forest yang sudah di depan mata sirna usai Amad Diallo berhasil mencetak gol pada menit ke-81 untuk menyeimbangkan skor.
Terlepas dari hasil imbang tersebut, Ruben Amorim memberikan komentar terkait dua gol Forest yang dicetak hanya dalam waktu dua menit dalam lima menit pertama babak kedua. Amorim menilai hal itu terjadi karena para pemainnya kehilangan fokus, namun ia enggan mempermasalahkan hal itu. Salah satu alasannya, Amorim merasa terkesan dengan semangat pantang menyerah timnya dan mereka berhasil menyamakan kedudukan.
"Terkadang ada momen-momen seperti ini dan tidak terjadi apa-apa. Bayangkan satu umpan silang dan kami bisa merebut bola, yang lainnya adalah rebound untuk satu-satunya pemain [Forest] yang ada di dekatnya, itu bisa saja terjadi," ujar Amorim seperti dilansir dari laman resmi klub.
"Di Liga Primer, ketika Anda mengendalikan permainan, Anda tahu bahwa awal babak pertama dan babak kedua sangat penting untuk menenangkan segalanya, dan kami melakukan sedikit kebalikannya. Tapi mari kita lihat ke sisi lain... kemasukan dua gol seperti ini, tandang, dan berhasil mengendalikan emosi lagi dan mencoba untuk bangkit, saya pikir kami melakukan pekerjaan yang baik di sana."
"Tim-tim besar, terkadang ketika Anda mengalami momen buruk, Anda tahu bagaimana harus meresponsnya. Ketika Anda tidak bisa menang, Anda tidak boleh kalah. Saya punya firasat hari ini di tim, bahwa kami tidak akan kalah dalam pertandingan ini, dan itu firasat yang bagus."
Artikel Tag: Ruben Amorim, Manchester United, Nottingham Forest, Premier League