Kanal

VfL Wolfsburg Resmi Boyong Penyerang Muda Asal Jepang, Kento Shiogai

Penulis: Febrian Kusuma
21 Jan 2026, 10:20 WIB

Kento Shiogai Resmi Bergabung Bersama VfL Wolfsburg (Sumber: VfL Wolfsburg)

Berita Transfer: VfL Wolfsburg telah secara resmi mengumumkan apabila mereka berhasil mendatangkan penyerang asal Jepang, Kento Shiogai, dari klub papan atas Eredivisie Belanda, NEC Nijmegen, pada bursa transfer musim dingin Januari 2026 kali ini.

Kento Shiogaididatangkan VfL Wolfsburg dengan nilai transfer sebesar sembilan juta euro, dan pemain berusia 20 tahun itu menandatangani kontrak bersama klub berjuluk Die Wolfs tersebut hingga musim panas 2030 mendatang. Bersama Wolfsburg ia akan mengenakan nomor punggung 7.

Ini adalah kali pertama bagi Shiogai bermain di Jerman, setelah sebelumnya ia hanya menjalani kariernya di Jepang dan Belanda.

“Saya sangat senang bisa berada di Wolfsburg sekarang. Pindah ke Bundesliga adalah langkah besar bagi saya, dan saya sangat bersemangat untuk menghadapi tantangan di sini,” ucap Shiogai, dikutip dari laman resmi Wolfsburg.

“Saya akan memberikan seratus persen untuk tim dan terus berkembang sebagai pemain untuk masa depan kita. Saya tidak sabar untuk memulai sebagai bagian dari Wolfsburg,” lanjutnya.

Wolfsburg mendatangkan Kento Shiogai setelah ia berhasil tampil tajam bersama NEC Nijmegen dengan mencetak sembilan gol dari total 14 penampilannya di semua kompetisi musim 2025/26 kali ini.

“Kento adalah pemain muda berbakat dengan potensi yang sangat besar. Di lapangan, ia menonjol karena kecepatan, intensitas, dan tekanan yang kuat, serta memiliki kualitas yang sangat cocok untuk Wolfsburg. Kami senang dapat meyakinkannya untuk bergabung dengan Wolfsburg dan kami akan mendukungnya untuk beradaptasi dengan lingkungan barunya dan Bundesliga secepat mungkin,” kata direktur olahraga Wolfsburg, Pirmin Schwegler.

Artikel Tag: VfL Wolfsburg, NEC Nijmegen

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru