Chelsea Didakwa FA Usai Insiden Lempar Botol saat Lawan Aston Villa
Laga Chelsea melawan Aston Villa berlangsung panas. (Foto: David Watts/MI News/NurPhoto via Getty Images)
Berita Liga Inggris: Chelsea resmi didakwa oleh Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menyusul insiden pelemparan botol plastik ke arah bangku cadangan Aston Villa dalam laga Premier League bulan lalu di Stamford Bridge.
Insiden tersebut terjadi pada menit-menit akhir pertandingan, ketika sebuah botol dilempar ke arah area teknis tim tamu yang ditempati staf pelatih dan pemain Aston Villa. Cairan yang diduga air tumpah dari botol dan mengenai beberapa anggota tim Villa.
Situasi di lapangan saat itu memang memanas. Chelsea merasa Aston Villa sengaja membuang waktu, sementara pelatih bola mati Villa, Austin McPhee, terlihat melempar bola kedua ke lapangan untuk menggagalkan lemparan ke dalam cepat yang ingin dilakukan The Blues.
Usai pertandingan, pihak Chelsea menyatakan akan melakukan investigasi internal untuk mengetahui dari mana asal botol tersebut dilempar. Namun, laga itu sendiri berakhir pahit bagi tuan rumah. The Blues yang sempat unggul harus menyerah 1-2 setelah Ollie Watkins mencetak dua gol untuk Villa.
Pertandingan tersebut juga menjadi salah satu laga terakhir Enzo Maresca sebagai pelatih kepala Chelsea. Ia meninggalkan klub tak lama kemudian, tepatnya setelah hasil imbang 2-2 melawan Bournemouth.
Pada Jumat (9/1/2026), FA mengonfirmasi dakwaan resmi terhadap Chelsea. Dalam pernyataannya, FA menyebut klub gagal memastikan perilaku yang pantas di sekitar area teknis setelah pertandingan usai.
“Diduga klub tidak memastikan bahwa para pemain dan/atau personel terkait yang berada di sekitar area teknis setelah peluit akhir tidak bertindak secara tidak pantas dan/atau provokatif dan/atau abusif,” demikian bunyi pernyataan FA.
Chelsea diberi tenggat waktu hingga Senin, 12 Januari 2026, untuk memberikan tanggapan resmi atas dakwaan tersebut. Kasus ini berpotensi berujung pada sanksi disipliner, tergantung hasil evaluasi dan pembelaan dari pihak klub.
Artikel Tag: Chelsea, Aston Villa, Premier League