Kanal

George Russell Bersinar, Mercedes Justru Tunda Perpanjangan Kontrak

Penulis: Abdi Ardiansyah
03 Okt 2025, 20:45 WIB

George Russell

Berita F1: George Russell menjadi salah satu pebalap paling konsisten di Formula 1 2025. Namun, hingga kini Mercedes belum secara resmi memperpanjang kontraknya, sebuah situasi yang membuat banyak pihak bertanya-tanya.

Toto Wolff, bos Mercedes, sebelumnya menegaskan bahwa Russell akan tetap membalap bersama Kimi Antonelli pada musim 2026. Meski begitu, belum ada pengumuman resmi terkait kesepakatan jangka panjang. Kondisi ini memunculkan spekulasi bahwa Mercedes ingin tetap membuka peluang, terutama karena ketertarikan mereka pada Max Verstappen.

Verstappen sendiri masih terikat kontrak dengan Red Bull hingga 2028, tetapi rumor menyebut ia bisa mencari jalan keluar lebih cepat bila Red Bull gagal menghadirkan mobil kompetitif. Hal ini membuat Mercedes berhati-hati sebelum mengunci line-up mereka secara permanen.

Jenson Button, juara dunia F1 2009, mengaku terkejut dengan langkah Mercedes. Menurutnya, performa Russell musim ini sulit ditandingi. “Mudah-mudahan segera (diperpanjang), karena melihat kinerjanya tahun ini, saya rasa tak ada pebalap lain yang tampil lebih baik. Dia benar-benar luar biasa, masih muda, dan jelas bukan di ujung kariernya. Saya heran belum ada kontrak yang diteken,” ujar Button jelang GP Singapura.

Russell kembali menunjukkan kualitasnya di Baku pekan lalu. Meski kalah dalam kualifikasi dari Antonelli untuk kedua kalinya musim ini, ia tampil solid dan berhasil finis kedua. Aksinya di pit lane juga mendapat pujian khusus dari komentator F1, Martin Brundle.

“Dia benar-benar tampil brilian. Manuver masuk pit di Baku dengan kecepatan lebih dari 200 mph sangat luar biasa—keberanian dan ketepatannya mengagumkan. George sedang dalam performa terbaiknya, mengemudi dengan indah,” kata Brundle.

Meski demikian, Brundle menilai situasi kontrak Russell cukup unik, mengingat Mercedes berperan ganda sebagai tim sekaligus manajer pribadi sang pebalap. “Itu yang sedang coba dia atur,” tambahnya.

Bagi banyak pengamat, tak ada keraguan bahwa George Russell akan tetap di Mercedes tahun depan. Namun, ketidakpastian kontrak jangka panjangnya masih menjadi teka-teki menarik di paddock F1.

Artikel Tag: George Russell, Mercedes

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru