Kanal

Hasil Australian Open: Emma Raducanu Sukses Pertahankan Rekor Sempurna Ini

Penulis: Dian Megane
18 Jan 2026, 21:09 WIB

Emma Raducanu [image: AP]

Berita Tenis: Petenis unggulan ke-28, Emma Raducanu mempertahankan rekor sempurna di babak pertama Australian Open setelah ia memenangkan babak pertama edisi musim 2026.

Sempat tertinggal dengan 2-4 di set pertama, petenis berkebangsaan Inggris bangkit dan mengalahkan petenis berkebangsaan Thailand, Mananchaya Sawangkaew dengan 6-4, 6-1 di babak pertama Australian Open yang berlangsung selama 71 menit.

Juara US Open musim 2021 tiba di Melbourne dengan tanda tanya besar atas latihan selama pramusim dan performa yang terganggu. Ia juga menelan kekalahan di perempatfinal Hobart International.

Namun, petenis unggulan ke-28 memperlihatkan pertandingan paling agresif dan konsisten sampai sejauh ini pada musim 2026 demi menepis keraguan tersebut dan kini melenggang ke babak kedua di Melbourne untuk kali kelima secara beruntun.

Sawangkaew mungkin berada di peringkat 196 dunia, tetapi hal tersebut sebagian besar karena ia absen selama enam bulan karena cedera punggung. Bahkan sebelum absen, ia menembus peringkat 100 besar pada bulan Juni, sehingga ia menjadi petenis berkebangsaan Thailand ketiga dalam sejarah yang menorehkan prestasi tersebut. Ia juga tiba di Melbourne dengan membawa momentum setelah ia memenangkan Nonthaburi ITF W75 dua pekan lalu.

Pekan ini, Sawangkaew debut di Australian Open dan ia tampil tidak mengecewakan setelah ia membuka set pertama dengan keunggulan 3-1 sebelum petenis berkebangsaan Inggris memperlihatkan taji untuk mengejar sampai ia akhirnya memenangkan set pertama.

Petenis unggulan ke-28 mempertahankan momentum di set kedua dan membukanya dengan keunggulan 3-0, sebaliknya, Sawangkaew tidak mampu menemukan kembali performa seperti yang ia perlihatkan di set pertama. Petenis unggulan ke-28 pun tidak melakukan kesalahan dalam menutup pertandingan setelah ia menembakkan ace kedua di pertandingan tersebut pada peluang match point pertamanya.

“Saya pikir ia servis dengan sangat baik, lebih baik daripada yang mungkin saya bayangkan,” aku Raducanu. “Servis pertama saya tepat sasaran, presentasenya sangat tinggi. Pengembalian bola beberapa kali jatuh sangat jauh di garis lapangan pada awal pertandingan. Itu memberikan banyak tekanan pada servis langsung. Mungkin saya membuat beberapa kesalahan karena berpikir saya harus melakukan terlalu banyak hal di awal pertandingan. Saya masih mencari forehand yang tepat, melakukan hal-hal yang yang benar. Saya rasa saya tidak terlalu tegang.”

“Secara kseluruhan pada hari ini, dalam semua pukulan saya, saya merasa memiliki kendali yang lebih baik daripada beberapa pekan terakhir. Tetapi pertandingan dan poin dalam beberapa pekan terakhir, semua yang telah saya lakukan di lapangan, benar-benar membantu saya dalam situasi seperti hari ini.”

Tugas selanjutnya bagi Raducanu adalah laga babak kedua Australian Open melawan petenis berkebangsaan Austria, Anastasia Potapova. Kedua petenis akan bertemu untuk kali pertama.

Petenis peringkat 55 dunia, Potapova memperlihatkan daya juang demi bangkit dan memetik kemenangan 3-6, 7-5, 6-2 atas petenis berkebangsaan Belanda, Suzan Lamens.

Artikel Tag: Tenis, australian open, Emma Raducanu, Mananchaya Sawangkaew

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru