Kanal

Kunjungi Juventus, Danilo Punya Pesan Penting untuk Weston McKennie

Penulis: Rei Darius
16 Jan 2026, 20:45 WIB

Danilo kunjungi markas Juventus (Image: Juventus)

Berita Liga Italia: Mantan kapten Juventus, Danilo, menyampaikan pesan penting kepada Weston McKennie, yang dinilai bisa menjadi sosok penting di ruang ganti Si Nyonya Tua.

I Bianconeri berada dalam kepercayaan diri tinggi setelah berhasil mengalahkan Cremonese dengan skor telak 5-0 di lanjutan Serie A awal pekan ini. 

Gol-gol dari Gleison Bremer, Jonathan David, Kenan Yildiz, Weston McKennie, dan satu gol bunuh diri dari Filippo Terracciano sempat membuat Juventus naik ke peringkat ketiga klasemen Serie A, sebelum digeser Napoli yang mendapatkan tambahan satu poin dari partai tundanya.

Tim asuhan Luciano Spalletti kini sedang bersiap untuk kembali ke lapangan dengan melawat ke Unipol Domus untuk menghadapi Cagliari pada Minggu (18/1) dini hari WIB.

Sementara itu, Danilo sedang berkunjung ke Turin. Dia sempat menyaksikan laga kontra Lecce pada dua pekan lalu, yang digelar di Allianz Stadium.

Pemain yang kini membela Flamengo tersebut merupakan mantan kapten Juve sebelum Manuel Locatelli, namun dia melihat ada beberapa sosok lain yang bisa menjadi kapten.

Federico Gatti, Weston McKennie, dan Kenan Yildiz dinilai punya kapabilitas. Secara khusus, McKennie disebut menjadi sosok yang penting di ruang ganti terlepas dari statusnya sebagai pemain asing.

"Saya melihat orang-orang seperti Locatelli dan Gatti, yang menjadi tolok ukur Juventus saat ini. Saya memiliki kesempatan untuk menyampaikan nilai-nilai ini kepada mereka, tetapi mereka sudah tahu apa arti Juventus sebenarnya," tukas Danilo, dilansir dari Ilbianconero.

"Hal tersulit adalah menyampaikannya kepada pemain asing. Saya melihat orang-orang seperti Yildiz dan McKennie. Saya berkata kepada McKennie, 'Wes, kamu bisa menjadi penting di sini, kamu sudah berpengalaman di ruang ganti klub-klub besar.'," katanya.

"Melihatnya selalu menguasai bola, berlari, dan bekerja keras... itu adalah kegembiraan terbesar, menyampaikan nilai-nilai ini kepada pemain asing."

Artikel Tag: danilo, Juventus, Weston McKennie

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru