Kanal

Sebelum ke Milan, Adrien Rabiot Dua Kali Sempat Mau Gabung Inter

Penulis: Uphit Kratos
20 Nov 2025, 06:10 WIB

Adrien Rabiot

Berita Liga Italia: Gelandang AC Milan, Adrien Rabiot ternyata sempat dua kali nyaris gabung Inter Milan, termasuk di musim panas kemarin, sebelum menerima pinangan Milan.

Meskipun kembalinya Adrien Rabiot menjadi keuntungan besar bagi Massimiliano Allegri, terungkap bahwa sang pemain sebenarnya pernah dua kali berpeluang menjadi lawan di derby della Madonnina bagi AC Milan.

Menurut laporan dari Calciomercato.com, sebelum bergabung dengan Rossoneri, Rabiot pernah ditawarkan kepada Inter Milan oleh rombongan agennya sendiri.

Tawaran tersebut terjadi pada akhir Agustus lalu. Momen itu bertepatan dengan periode di mana Rabiot berada dalam keretakan hubungan dengan klub lamanya, Olympique Marseille.

Sayangnya, Inter memutuskan untuk tidak mengambil kesempatan tersebut. Nerazzurri lebih memilih fokus pada investasi untuk pemain muda yang lebih menjanjikan. Keputusan ini dipengaruhi oleh adanya batasan finansial yang diberlakukan Oaktree.

Inter pun memilih jalur transfer lain, yaitu merekrut Andy Diouf. Sementara Rabiot, dia akhirnya bisa kembali bereuni dengan Allegri di Milan. Rossoneri berhasil mendatangkannya dari Marseille dengan biaya transfer sebesar 10 juta Euro.

Selain itu, Rabiot juga sempat memiliki kesempatan kedua untuk mengenakan seragam Inter pada musim panas 2017. Saat itu, ia masih bermain untuk Paris Saint-Germain. Kala itu, Inter masih dipimpin oleh Walter Sabatini dan Piero Ausilio.

Pemilik klub saat itu, Suning, mempertimbangkan kemungkinan merekrutnya dari klub Prancis. Namun negosiasi tersebut gagal karena kedua belah pihak tidak dapat menemukan kesepakatan yang cocok mengenai persyaratan finansial.

Artikel Tag: Adrien Rabiot

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru