Kanal

Semen Padang FC Kalah Lagi, Dejan Antonic Isyaratkan Perombakan Skuat

Penulis: Dayat Huri
10 Nov 2025, 15:30 WIB

Semen Padang FC takluk dari Borneo FC/foto dok Borneo FC

Berita Super League: Semen Padang FC belum mampu bangkit dan dipaksa menelan kekalahan ke-8 beruntun di Super League musim 2025/2026. Pada laga terakhir, Kabau Sirah dipermalukan Borneo FC dengan skor 0-2 di Stadion H Agus Salim, Padang, Minggu (9/11/2025) malam. 

Sepasang gol kemenangan tim tamu pada pertandingan tersebut diciptakan pemain asing Mariano Peralta menit ke-6' dan 62'.

Lebih menyakitkan lagi, kekalahan kali ini adalah kekalahan ke-5 beruntun yang harus diterima ketika bermain di kandang sendiri. 

Pelatih Semen Padang FC, Dejan Antonic mengakui bahwa timnya kalah kualitas dibandingkan tim tamu yang dengan kemenangan di Padang ini telah mencatatkan 10 kemenangan beruntun di Super League musim 2025/2026.

"Kita masih belum bisa mendapatkan poin. Memang tim Borneo FC untuk saat ini, jauh lebih bagus dari kita. Materi pemain bagus, pemain asing juga bagus. Mereka mendominasi meski kita sebenarnya ada beberapa peluang, namun itu belum cukup untuk melawan tim sebesar Borneo FC," kata Dejan Antonic seperti dikutip dari laman resmi ILeague. 

Dia mengakui tentunya semua elemen skuat Kabau Sirah kecewa dengan hasil ini. Karena itu, dia mengisyaratkan perombakan komposisi pemain pada putaran kedua nanti. 

"Tentu saja kita semua sedih dan tak menginginkan hasil ini. Saya pikir untuk saat ini, materi pemain yang kita punya harus tetap jalan. Di putaran kedua nanti kita harus ada perubahan secara materi," dia menjelaskan.

Tak lupa, Dejan Antonic juga mengapresiasi dukungan suporter setia Semen Padang FC dalam kondisi yang ada saat ini.

"Terimakasih suporter yang selalu mendukung kita. Kita ingin lebih baik lagi kedepannya kita akan terus benahi,” dia menegaskan.

Terkait sejumlah kesalahan mendasar yang diperlihatkan anak asuhannya di laga lawan Borneo FC ini, Dejan Antonic memberikan penjelasan.   

"Ini adalah masalah yang sudah lama di tim ini. Dalam latihan kita sudah terus mengasah passing, mengasah finishing. Saat latihan, mereka bagus. Tapi kemudian berbeda di momen pertandingan. Pemain banyak lakukan kesalahan mendasar. kita harus kerja lebih keras lagi," ucap Dejan Antonic lagi.

Gagal mencatat poin membuat Kabau Sirah saat ini masih berkubang di papan bawah. Leo Guntara dan kawan-kawan masih menghuni dasar klasemen sementara Super League musim 2025/2026 alias peringkat ke-18 dengan baru mengoleksi empat poin.

"Kita harus cari formulasi dan fight untuk bangkit. Jarak tim diatas kita tidak jauh. Semua bisa berubah dalam satu dua pertandingan. Saya pasti lakukan upaya keras untuk perbaiki tim," Dejan Antonic mengakhiri.

Artikel Tag: Semen Padang FC, Super League, Dejan Antonic, Borneo FC

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru