Kanal

Sergio Perez: Enam Bulan Terakhir di Red Bull Bikin Mental Saya Drop!

Penulis: Abdi Ardiansyah
20 Nov 2025, 12:15 WIB

Sergio Perez

Berita F1: Sergio Perez memberikan gambaran jujur mengenai tekanan besar yang ia alami menjelang akhir perjalanannya bersama Red Bull Racing. Empat musim berduet dengan Max Verstappen membuat pebalap Meksiko itu berada dalam sorotan tajam, terutama ketika performanya mulai merosot drastis pada musim 2024.

Pada musim terakhirnya, Perez hanya meraih dua poin dari lima balapan penutup dan gagal naik podium dalam 19 seri berturut-turut. Situasi tersebut membuat masa depannya menjadi perbincangan hangat dan memunculkan tekanan psikologis yang ternyata lebih besar daripada yang ia sadari. Setelah resmi berpisah dengan Red Bull di akhir tahun, ia memilih tidak turun di kategori apa pun selama 2025 dan fokus mempersiapkan diri untuk proyek Cadillac yang akan masuk Formula 1 pada 2026.

Dalam wawancaranya, Perez mengakui bahwa ia tidak menyadari betapa ia membutuhkan jarak dari hiruk pikuk F1. “Saat itu saya tidak merasa begitu, tetapi ternyata saya memang butuh jeda,” ujarnya. “Ketika masih berada di dalam olahraga ini, pikiran Anda selalu melayang ke musim depan, balapan berikutnya dan kontrak berikutnya. Rasanya seperti berjalan dengan mode otomatis. Ketika saya akhirnya keluar dari rutinitas itu, saya menyadari banyak hal dan melihat olahraga ini dari perspektif yang berbeda.”

Setelah menghabiskan beberapa waktu di luar paddock, Perez mengatakan bahwa ia kembali menemukan kecintaannya pada F1. Pengalaman pahit di Red Bull membuatnya sempat kehilangan motivasi, terutama dalam enam bulan terakhir yang ia sebut sebagai periode paling berat dalam hidupnya sebagai pebalap.

Ketika ditanya apakah ia kembali jatuh cinta pada olahraga ini, Perez menjawab tegas. “Ya, tentu saja. Enam bulan terakhir saya di Red Bull sangat berat dalam semua aspek. Saya mulai merasakan kurangnya motivasi, dan itu tidak boleh terjadi karena olahraga ini telah memberikan saya segalanya,” tuturnya. “Saat saya meninggalkan olahraga ini nanti, saya ingin pergi dengan senyuman dan penuh rasa hormat karena F1 telah membentuk hidup saya.”

Kini, Sergio Perez menatap masa depan bersama Cadillac dengan energi baru. Ia berharap dapat menutup kariernya di F1 dengan cara yang ia banggakan, setelah melewati fase yang begitu menguras mental dan emosinya.

Artikel Tag: Sergio Perez, Red Bull, F1 2026, Cadillac

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru