Kanal

Carlos Alcaraz Menangkan Laga Maraton Kontra Taylor Fritz Di Turin

Penulis: Dian Megane
12 Nov 2025, 05:53 WIB

Carlos Alcaraz [image: atp tour]

Berita Tenis: Carlos Alcaraz tetap teguh di jalurnya demi meraih gelar perdana di ATP Finals, saat ia mengalahkan Taylor Fritz dalam pertarungan menegangkan yang berlangsung selama 2 jam 48 menit.

Di hadapan penonton yang memadati Inalpi Arena, Turin, petenis unggulan pertama bangkit dengan gemilang demi memetik kemenangan 6-7, 7-5, 6-3 atas petenis AS, Fritz, sehinggga ia belum terkalahkan di Jimmy Connors Group dengan mengantongi 2-0. Selain itu, ia kini semakin mendominasi head to head mereka dengan 5-1.

Runner up musim lalu, Fritz tampak siap meraih kemenangan keduanya di lapangan dalam ruangan atas petenis berkebangsaan Spanyol pada musim 2025, tetapi petenis unggulan pertama membalikkan keadaan dengan perpaduan antara ketangguhan dan kecemerlangan dalam memukul bola, yang ditandai dengan mempertahankan servis di service game yang berlangsung maraton selama 14 menit di set kedua.

“Pertandingannya cukup ketat, saya lebih kesulitan dibandingkan dirinya di set pertama,” aku Alcaraz, yang kehilangan keunggulan peluang break di set pertama.

“Servis saya kurang baik dan saya pikir dia cukup nyaman dari area baseline, dari mana saja. Saya sangat lega setelah kemenangan ini karena semua yang saya lalui selama pertandingan. Saya tidak merasakan bola sebaik di babak pertama, tetapi saya sangat senang bisa menemukan cara untuk bangkit dan menemukan kelemahannya.”

Juara French Open musim 2025 kini berpeluang lolos ke semifinal ATP Finals jika petenis berkebangsaan Australia, Alex De Minaur mengalahkan debutan asal Italia, Lorenzo Musetti di laga kedua lain di Jimmy Connors Group. Ia juga kini terpaut 50 poin untuk mengamankan peringkat 1 dunia akhir musim atas rivalnya, Jannik Sinner. Ia akan menyelesaikan fase grup dengan melawan Musetti.

“Saya akan berusaha untuk tidak memikirkannya,” sambung Alcaraz sambil tersenyum ketika ia diberi tahu bahwa ia membutuhkan satu kemenangan lagi di Turin untuk mengukuhkan diri menjadi petenis peringkat 1 dunia akhir musim.

“Itu akan menjadi pertandingan yang sangat penting bagi saya. Saya akan berusaha untuk tidak membiarkan rasa gugup mengganggu pertandingan itu. Saya akan memikirkan tujuan saya, tentang perasaan yang jauh lebih baik daripada hari ini.”

Artikel Tag: Tenis, ATP Finals, Carlos Alcaraz, Taylor Fritz

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru