Transfer Gila! City Siap Lepas Rodri Asal Dapat Jude Bellingham
Jude Bellingham. (Foto: Denis Doyle/Getty Images)
Berita Transfer: Manchester City dikabarkan siap melepas Rodri ke Real Madrid namun meminta Jude Bellingham menjadi bagian dari kesepakatan.
Menurut laporan Fichajes, Manchester City dikabarkan tengah mempersiapkan pertukaran pemain dengan Real Madrid. Kabarnya, City siap melepas Rodri ke Madrid asalkan mereka mendapatkan Jude Bellingham sebagai gantinya. Pep Guardiola sendiri kabarnya sangat mengagumi kualitas yang dimiliki oleh Bellingham dan meyakini sang pemain akan menjadi investasi jangka panjang yang sempurna bagi skuadnya.
Real Madrid sendiri memang tengah mencari gelandang baru untuk memperkuat lini tengah mereka. Sejumlah nama seperti Alexis Mac Allister, Enzo Fernandez, dan Moises Caicedo beredar masuk ke dalam radar mereka. Namun presiden klub, Florentino Perez, lebih tertarik untuk mendatangkan Rodri. Di sisi lain, Rodri hingga saat ini masih menjadi sosok penting dalam skema permainan Guardiola. Bahkan City tidak menutup kemungkinan untuk memperpanjang masa baktinya di Etihad Stadium.
Meski demikian, pihak internal Man City juga mulai khawatir dengan kondisi fisik Rodri yang diganggu cedera dalam setahun terakhir dan hal ini yang membuat mereka membuka peluang untuk melepasnya ke klub lain. City menilai Bellingham akan menjadi sosok yang sepadan untuk menggantikan peran Rodri nantinya.
Akan tetapi, untuk mewujudkan transfer ini tidak akan mudah. Pasalnya, Madrid masih menganggap Bellingham sebagai salah satu pemain penting mereka dan tidak ingin melepasnya ke klub lain dalam waktu dekat. Bukan hanya itu, perbedaan valuasi kedua pemain akan membuat kesepakatan ini akan sangat sulit terwujud.
Artikel Tag: Jude Bellingham., Manchester City, Real Madrid