Atasi Rekan Senegara, Raymond/Joaquin Melesat ke Final Al Ain Masters 2025

Penulis: Yusuf Efendi
Minggu 05 Okt 2025, 15:30 WIB - 194 views
Atasi Rekan Senegara, Raymond/Joaquin Melesat ke Final Al Ain Masters 2025

Raymond Indra-Nikolaus Jaoquin/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pasangan ganda putra Indonesia, Raymond Indra / Nikolaus Joaquin berhasil mencapai babak final turnamen Al Ain Masters World Tour Super 100 setelah menangi derby melawan sesama Pelatnas Cipayung, Muh Putra Erwiansyah / Daniel Edgar Marvino.

Namun, kemenangan Raymond / Joaquin tak dilalui dengan mudah karena harus bertarung hingga rubber game kala menundukkan Putra / Daniel dengan skor 21-19, 14-21 dan 21-19, dalam pertandingan yang berlangsung di Khalifa bin Zayed Stadium, Al Ain, Abu Dhabi Uni Emirat Arab pada Sabtu (4/10) malam waktu setempat.

Selanjutnya, Raymond Joaquin akan mencoba meraih gelar pertamanya musim ini menghadapi wakil asal India, Hariharan Amsakarunan / Arjun M R.

Sebelumnya pasangan muda Indonesia, Marwan Faza / Aisyah Salsabila Putri Pranata berhasil mencapai babak pamungkas turnamen Al Ain Masters World Tour 100 setelah menangi laga ketat melawan wakil asal Turki, Emre Sonmez / Yasemen Bektas .

Menempati unggulan ketiga, Marwan / Aisyah sukses menundukkan Emre Sonmez / Yasemen Bektas lewat pertandingan ketat rubber game dengan skor 15-21, 21-11 dan 21-19.

Kemenangan Marwan / Aisyah memastikan gelar ganda campuran Al Ain Masters menjadi milik Merah Putih setelah di laga puncak akan berjumpa dengan kompatriotnya di Pelatnas Cipayung, Dejan Ferdinansyah / Bernadine Anindya Wardana.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah / Bernadine Anindya Putri Wardana berhasil mencapai babak pamungkas turnamen Al Ain Masters World Tour Super 100 setelah menangi derby melawan kompatriotnya di Pelatnas Cipayung, Zaidan Arrafi Awal Nabawi / Jessica Maya Rismawardani .

Tak diunggulkan, Dejan / Bernadine sukses menundukkan unggulan keenam Zaidan / Jessica lewat pertandingan ketat rubber game dengan skor 17-21, 22-19 dan 22-20.

Artikel Tag: Raymond Indra, Nikolaus Joaquin, Al Ain Masters 2025

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/badminton/atasi-rekan-senegara-raymondjoaquin-melesat-ke-final-al-ain-masters-2025
194
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini