Indonesia Masters 2026: Raymond/Joaquin Ingin Fans Turunkan Ekspetasi

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 23 Jan 2026, 06:34 WIB - 136 views
Raymond/Joaquin tidak ingin besar kepala usai tembus perempat final Indonesia Masters 2026.

Raymond/Joaquin ingin fans turunkan ekspetasi di Indonesia Masters 2026. (Gambar: PBSI)

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton Indonesia : Pebulutangkis ganda putra Indonesia yaitu Raymond/Joaquin ingin agar masyarakat dan fans menurunkan ekspetasi mereka di Indonesia Masters 2026. Raymond/Indra sadar bahwa mereka tidak bisa selamanya bermain bagus.

Tidak bisa dipungkiri bahwa Raymond/Joaquin merupakan salah satu pasangan muda yang sedang naik daun saat ini. Dalam turnamen Indonesia Masters 2026, mereka berhasil lolos menuju babak perempat final dan akan menantang sang senior yakni Fajar/Fikri. Bicara soal performa apik, Nikolaus Joaquin menyadari bahwa ia dan Raymond Indra tidak bisa selamanya bermain sempurna. Oleh karena itu, ia berharap agar fans tidak menaruh ekspetasi yang terlalu muluk-muluk.

"Sekarang memang lagi naik dan netizen kasih ekspektasi lebih tinggi. Tapi kita tidak selamanya menang dan main bagus. Untuk netizen, coba ekspektasinya diturunkan, jangan terlalu ditinggikan. Nikmati proses kita dulu saja. Kita ingin enjoy perjalanan kita," ucap Nikolaus Joaquin saat diwawancara oleh media setempat.

Lebih lanjut, Joaquin juga memuji kinerja Raymond yang selalu memberinya motivasi. Ia merasa kerjasama dengan Raymond berjalan dengan positif sehingga kebanyakan berbuah hasil manis sampai sekarang ini.

"Saya sempat mati dua kali [di saat akhir], pas udah mau game kan. Saya mati dua kali, terus Raymond, dia bilang: 'Ayo, ayo, bisa, bisa'. Dia kayak motivasi saya terus. Jadi saya kayak, wah saya bisa nih, bisa nih. Dan puji Tuhan kita bisa membalikkan keadaan dan menang," pungkasnya.

Artikel Tag: Indonesia Masters 2026, Nikolaus Joaquin, Raymond Indra

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/badminton/indonesia-masters-2026-raymondjoaquin-ingin-fans-turunkan-ekspetasi
136
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini