Hangtuah Jakarta Buat Rans Simba Bogor Bertekuk Lutut
Hangtuah Jakarta permalukan Rans Simba Bogor. (Gambar: IBL)
Berita Basket IBL : Hangtuah Jakarta masih terlalu tangguh bagi Rans Simba Bogor. Tim asuhan Wahyu Widayat Jati tersebut berhasil mencuri kemenangan dengan skor akhir 71-58.
Bermain di markas Rans Simba Bogor, Hangtuah Jakarta menunjukkan tajinya sebagai tim yang berbahaya di musim ini. Dengan permainan yang kolektif, Hangtuah berhasil membuat malu Rans di depan publik sendiri. Kunci kemenangan Hangtuah pada pertandingan kali ini adalah Rakeem Christmas. Mantan pemain Indiana Pacers tersebut tampil paling subur dalam tim.
Rakeem Christmas mengumpulkan 30 poin untuk Hangtuah. Dia juga menambahkan delapan rebound, dua block, dan satu steal untuk melengkapi penampilannya yang dominan. Nicholas Hornsby menciptakan double-double dengan 20 poin dan 16 rebound.
Christmas lantas berharap Hangtuah bisa terus bermain dengan cara seperti ini. Hangtuah harus bisa konsisten agar tetap berada di papan atas.
"Pertahanan kami yang menjadi kunci kemenangan. Kami akan terus bermain seperti ini, atau bahkan bisa lebih baik lagi ke depannya," kata Rakeem Christmas, yang memimpin timnya meraih kemenangan.
Sebaliknya dari kubu RANS, Aaron Fuller mencetak 21 poin, 18 rebound, dua assist, dan satu steal. Disusul Kenyon Joseph Buffen dengan torehan 14 poin. Rans (1-1) menelan kekalahan pertamanya setelah membuka musim dengan kemenangan melawan Kesatria Bengawan Solo 101-63.
Untuk selanjutnya, RANS akan menjamu Satria Muda Pertamina Bandung, hari Minggu (18/1). Sedangkan Hangtuah akan menghadapi Tangerang Hawks pada pekan ketiga.
Artikel Tag: Hangtuah Jakarta, RANS Simba Bogor
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/basket/hangtuah-jakarta-buat-rans-simba-bogor-bertekuk-lutut
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini