Alvaro Arbeloa Resmi Menggantikan Posisi Xabi Alonso

Penulis: Senja Hanan
Selasa 13 Jan 2026, 09:52 WIB - 155 views
Alvaro Arbeloa Resmi Menggantikan Posisi Xabi Alonso

Alvaro Arbeloa Resmi Menggantikan Posisi Xabi Alonso

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Beberapa menit setelah mengkonfirmasi keputusan mereka untuk memecat Xabi Alonso, Real Madrid kini mengumumkan bahwa mantan bek Alvaro Arbeloa akan menggantikannya sebagai manajer tim utama.

“Real Madrid CF mengumumkan bahwa Alvaro Arbeloa adalah pelatih tim utama yang baru,” demikian bunyi pernyataan klub.

Sebagai mantan pemain Real Madrid, Arbeloa menghabiskan tujuh musim di Santiago Bernabeu antara tahun 2009 dan 2016, mencatatkan lebih dari 200 penampilan dan memenangkan beberapa trofi dan gelar.

Pada tahun 2020, setelah pensiun, Arbeloa kembali ke klub, bergabung dengan La Fabrica sebagai pelatih. Ia melatih tim Infantil A pada musim 2020-2021, memenangkan gelar liga, tim Cadete A pada musim 2021-2022, dan tim Juvenil A dari tahun 2022 hingga 2025.

Sebagai manajer tim Juvenil A, ia meraih treble pada musim 2022-2023 (Liga, Copa del Rey, dan Piala Champions) dan gelar liga pada musim 2024-2025.

Musim panas lalu, ia dipromosikan ke posisi manajer Castilla, menggantikan legenda klub lainnya, Raul Gonzalez.

Dalam waktu singkat bersama tim cadangan, Arbeloa telah melakukan pekerjaan yang solid, cukup untuk membuat manajemen terkesan hingga memberinya kepercayaan untuk melatih tim utama.

Tugas pertama Arbeloa akan datang akhir pekan ini saat Real Madrid menghadapi Albacete di babak 16 besar Copa del Rey pada hari Rabu.

Sebelumnya, Real Madrid mengumumkan pemecatan Xabi Alonso buntut kekalahan di partai final Piala Super Spanyol di Jeddah.

Artikel Tag: Real Madrid, Alvaro Arbeloa, Xabi Alonso

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/alvaro-arbeloa-resmi-menggantikan-posisi-xabi-alonso
155
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini