Anthony Gordon Jadi Lawan yang Paling Sulit Dihadapi Nicolo Savona

Penulis: Depe Ptr
Selasa 11 Nov 2025, 19:15 WIB - 143 views
Anthony Gordon Jadi Lawan yang Paling Sulit Dihadapi Nicolo Savona

Nicolo Savona via gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Selama wawancaranya dengan Gazzetta dello Sport, bek Nottingham Forest yakni Nicolo Savona mengatakan bahwa Anthony Gordon dari Newcastle adalah lawan paling mengesankan yang pernah dihadapinya di Premier League sejauh ini.

Bek asal Italia, Savona menyebutkan lawan paling mengesankan yang pernah dihadapinya saat bermain bersama Nottingham Forest sejauh ini di Premier League musim 2025-26.

"Anthony Gordon dari Newcastle, dia terampil dan secepat kilat dalam langkah pertamanya," kata Nicolo Savona.

"Setelah Natal, saya akan menghadapi Haaland lagi. Kami pernah bertemu saat saya masih bersama Juventus di Piala Dunia Antarklub. Pada 27 Desember, kami akan melawan Manchester City."

Savona tidak hanya menghadapi Haaland dari Manchester City selama Piala Dunia Antarklub, tetapi juga mengalami hal terburuk saat berhadapan dengan pemain tim nasional Norwegia, yang memaksanya menepi selama beberapa minggu.

Savona bergabung dengan Nottingham Forest dengan status transfer permanen dari Juventus pada musim panas lalu, menyusul gelandang Brasil, Douglas Luiz.

Pemain asal Brasil itu kesulitan memberi dampak selama setahun di Stadion Allianz, meskipun Savona masih belum yakin mengapa kariernya di Turin gagal membuahkan hasil.

"Saya tidak yakin. Dia gelandang yang sangat kuat," ujar Savona.

"Senang sekali bisa bermain bersama Douglas, kami punya hubungan yang sangat baik. Forest pantas mendapatkan hasil yang lebih baik dari posisi kami saat ini di klasemen, dan kami sudah perlahan mulai menunjukkannya."

Artikel Tag: Anthony Gordon, Nottingham Forest, Nicolo Savona

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/anthony-gordon-jadi-lawan-yang-paling-sulit-dihadapi-nicolo-savona
143
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini