Bayern dan Liverpool Saling Tikung Demi Nico Schlotterbeck

Penulis: Demos Why
Senin 17 Nov 2025, 09:32 WIB - 250 views
Nico Schlotterbeck.

Nico Schlotterbeck. (Foto: Richard Sellers/Sportsphoto/Allstar)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Liverpool menghadapi ancaman serius dari Bayern Munich dalam perburuan bek Borussia Dortmund, Nico Schlotterbeck, di awal tahun depan.

Masa depan bek Borussia Dortmund, Nico Schlotterbeck, menjadi salah satu topik yang ramai diperbincangkan dalam beberapa pekan terakhir. Meski masih terikat kontrak hingga Juni 2027, namun Schlotterbeck dikabarkan membuka peluang untuk meninggalkan Die Borussen dalam waktu dekat. Menurut Football Insider, Bayern Munich muncul sebagai pesaing kuat yang menjadi ancaman serius bagi peluang Liverpool untuk mendapatkan tanda tangan bek internasional Jerman tersebut. Selain dua klub tersebut, Manchester United dan Real Madrid juga memiliki ketertarikan serupa.

Hingga saat ini, Dortmund masih berusaha untuk memperpanjang masa bakti Schlotterbeck dengan menawarkan kontrak baru. Meski demikian, mereka juga akan kesulitan untuk bersaing dengan klub-klub top Eropa yang memiliki kondisi keuangan lebih baik dari mereka.

Bukan tanpa alasan kenapa Bayern begitu tertarik pada Schlotterbeck. Mereka membutuhkan bek baru karena Dayot Upamecano berpotensi untuk hengkang usai kontraknya habis di akhir musim ini. Liverpool juga membutuhkan Schlotterbeck untuk mengatasi lini belakang mereka yang mulai keropos. Karena dua alasan inilah, Bayern dan The Reds menjadi dua klub paling serius untuk mendatangkan Schlotterbeck.

Masih harus dilihat ke klub mana Schlotterbeck akan melanjutkan kariernya jika meninggalkan Dortmund. Keberhasilan transfer ini akan sangat ditentukan oleh berapa nilai transfer yang bisa ditawarkan oleh Bayern Munich dan Liverpool untk mendatangkan Nico Schlotterbeck.

Artikel Tag: Nico Schlotterbeck, Borussia Dortmund, Liverpool, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/bayern-dan-liverpool-saling-tikung-demi-nico-schlotterbeck
250
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini