Bojan Nilai Area Gelandang Jadi Titik Kekuatan Dewa United
Pelatih Persib, Bojan Hodak
Berita Super League Indonesia: Kewaspadaan penuh disiagakan Persib jelang laga kontra Dewa United. Materi pemain lawan dinilai Bojan Hodak mempunyai potensi membuat anak asuhnya merana di kandang.
Pelatih asal Kroasia ini menyoroti motivasi pemain lawan yang sedang bernafsu untuk bangkit. Pasalnya dalam empat pertandingan terakhir di Super League, Banten Warrior selalu dipaksa menelan kekalahan.
Hal lain yang diantisipasi ialah kualitas individu dari setiap pemain. Dia menyebut bahwa Dewa United diperkuat pemain dengan level bagus untuk di ukuran kompetisi Indonesia, terutama pada sektor tengah.
Di pusat permainan, ada trio Ricky Kambuaya, Hugo 'Jaja' Gomes dan Alexis Messidoro. Mereka ditopang winger-winger berkualitas seperti Taisei Marukawa, Egy Maulana Vikri serta Stefano Lilipaly.
Kehadiran pemain-pemain ini yang disoroti Bojan. "Mereka punya pemain yang bagus pada setiap posisi terutama di gelandang. Jadi saya, kalau kami mampu mengatasi itu, kami bisa memenangkan pertandingan," terang Bojan Hodak dalam jumpa pers jelang laga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kamis (20/11).
Kekuatan Dewa juga tak hanya berada di lini tengah, karena dari pos kiper hingga depan dihuni penggawa dengan reputasi bagus. Termasuk kini ada dua mantan pemain Persib, Nick Kuipers dan Edo Febriansah yang hengkang ke sana.
Karena itu, sang pelatih heran dengan raihan negatif sang lawan dalam empat pertandingan terakhirnya. "Saya sudah mengkatakan mereka itu adalah tim yang bagus, tapi mengenai kenapa mereka tidak bisa mendapatkan hasil yang bagus, saya tidak tahu," tutupnya.
Pertandingan ini rencananya digelar Jumat (21/11) malam di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Bojan Hodak meminta anak asuhnya supaya tampil maksimal untuk meraih kemenangan dan menjaga tren positif.
Artikel Tag: bojan hodak, Persib, dewa united
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/bojan-nilai-area-gelandang-jadi-titik-kekuatan-dewa-united
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini