Dikaitkan Dengan AC Milan, Gabriel Jesus: Saya Ingin Bertahan di Arsenal

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 22 Jan 2026, 01:15 WIB - 127 views
Gabriel Jesus

Gabriel Jesus

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Penyerang Arsenal, Gabriel Jesus, memberikan komentar terkait rumor kepindahannya ke AC Milan. “Keinginan saya adalah untuk tetap di sini [di Arsenal]”

Kabar mengenai ketertarikan Rossoneri muncul karena cedera yang dialami Santiago Gimenez serta performa Christopher Nkunku yang belum maksimal. Namun, rumor transfer tersebut kini menemui titik terang.

Meskipun AC Milan sempat dihubungkan dengan penyerang asal Brasil tersebut, Gabriel Jesus menegaskan bahwa dirinya tidak berniat meninggalkan Arsenal. Ia menyampaikan hal itu saat sesi konferensi pers terbarunya.

“Keinginan saya adalah untuk tetap di sini [di Arsenal] dan memperbarui kontrak saya, tetapi kami belum membicarakannya.” ujar Jesus.

Kebutuhan AC Milan akan sosok penyerang baru sebenarnya sudah sedikit teratasi dengan kehadiran Niclas Fullkrug. Penyerang asal Jerman tersebut mulai rutin mencetak gol penting bagi tim asuhan Massimiliano Allegri.

Selain itu, faktor finansial juga menjadi penghalang utama bagi AC Milan untuk merekrut mantan pemain Manchester City tersebut. Gaji sang pemain yang mencapai 9 Juta Euro per tahun dianggap terlalu tinggi.

Angka gaji tersebut akan menuntut upaya finansial yang sangat besar dari manajemen klub untuk bisa memenuhinya. Saat ini, struktur gaji klub masih dikelola dengan sangat ketat guna menjaga kesehatan keuangan.

AC Milan sendiri awalnya mempertimbangkan sang pemain sebagai opsi jika Christopher Nkunku benar-benar memutuskan hengkang. Penjualan pemain asal Prancis itu diharapkan bisa membiayai kedatangan penyerang baru yang lebih tajam.

Artikel Tag: Gabriel Jesus

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/dikaitkan-dengan-ac-milan-gabriel-jesus-saya-ingin-bertahan-di-arsenal
127
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini