Douglas Luiz Resmi Kembali Berseragam Aston Villa

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 29 Jan 2026, 06:46 WIB - 181 views
Aston Villa resmi reuni dengan Douglas Luiz.

Douglas Luiz resmi kembali ke Aston Villa. (Gambar: Aston Villa)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola : Aston Villa resmi mendapatkan kembali Douglas Luiz dari Juventus. Tim asuhan Unai Emery tersebut meminjam Luiz hingga akhir musim ini.

Sebagaimana diketahui, Douglas Luiz sendiri pernah memperkuat Aston Villa cukup lama dari musim 2019 hingga 2024 silam. Ia kemudian sempat bergabung dengan Juventus sebelum dipinjamkan ke Nottingham Forest. Merasa kurang cocok dengan lingkungan barunya, kini Luiz kembali ke Villa dengan status pinjaman dari Nyonya Tua hingga akhir musim.

Menanggapi bergabungnya kembali dengan Villa, Luiz tentu merasa sumringah. Ia punya banyak kenangan manis bersama Villa dan bersiap untuk bisa menulis sejarah baru.

"Bagi saya, sangat istimewa bisa berada di sini lagi. Saya memiliki lima tahun yang hebat dalam karier saya bersama klub ini. Kembali ke sini sangat istimewa bagi saya dan keluarga saya. Semua orang sangat bahagia. Saya memiliki banyak kesempatan dengan banyak klub yang mencoba merekrut saya, tetapi ketika Aston Villa menghubungi saya, saya berkata bahwa kami tidak perlu mendengarkan siapa pun lagi," ucap Luiz saat diwawancara oleh media setempat.

"Saya hanya ingin kembali ke sini karena saya telah menjalani lima tahun yang luar biasa di sini. Saya telah melewati satu setengah tahun yang sangat sulit setelah meninggalkan Aston Villa. Saya ingin menemukan cara untuk kembali menjadi hebat. Saya tahu bahwa berada di Aston Villa bersama Unai Emery, bersama para pemain ini, adalah pilihan terbaik bagi saya," pungkasnya sekali lagi.

Artikel Tag: douglas luiz, Juventus, Aston Villa

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/douglas-luiz-resmi-kembali-berseragam-aston-villa
181
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini