Dua Pejabat Juventus Inginkan Federico Chiesa Kembali
Federico Chiesa dikaitkan dengan Juventus lagi (Image: Getty)
Berita Transfer: Ada dua sosok yang kabarnya menginginkan Federico Chiesa kembali ke Juventus usai dijual ke Liverpool, yaitu pelatih Luciano Spalletti dan direktur Giorgio Chiellini.
I Bianconeri berupaya kembali ke jalur kemenangan saat menghadapi Sassuolo di Mapei Stadium, Rabu (7/1) dini hari WIB usai ditahan Lecce dengan skor 1-1 pada laga sebelumnya di Serie A.
Juventus mengawali laga dengan baik karena umpan Pierre Kalulu berujung gol bunuh diri dari Tarik Muharemovic. Jonathan David kemudian menjadi bintang di babak kedua.
Sang striker asal Kanada berhasil memberikan assist untuk Fabio Miretti di menit ke-62 dan kemudian mencetak gol hanya semenit kemudian. Tim asuhan Luciano Spalletti pun berhasil mempertahankan diri di empat besar klasemen Serie A berkat kemenangan telak 3-0 di laga ini.
Spalletti berhasil melanjutkan rangkaian hasil positifnya, lantaran Juve hanya pernah menderita satu kekalahan saja sejak dia menjabat pada akhir Oktober lalu.
Dia masih memerlukan perkuatan di bursa transfer, dan Federico Chiesa tampaknya menjadi salah satu pemain yang diinginkannya.
Chiesa baru meninggalkan Juve pada musim panas 2024, namun kariernya di Liverpool tidak berjalan lancar.
Berdasarkan laporan dari La Gazzetta dello Sport, Chiesa akan terbuka untuk kembali ke Juve, karena klub sudah berubah banyak sejak dia hengkang.
Terutama di level manajamen, dengan direktur Cristiano Giuntoli dan pelatih Thiago Motta sudah dipecat. Keduanya adalah tokoh yang mendepaknya pada 2024.
Kini, menurut laporan Gazzetta, Spalletti menginginkannya bersama Giorgio Chiellini, yang kini merupakan salah satu petinggi klub.
Artikel Tag: Federico Chiesa, Juventus, Luciano Spalletti, Giorgio Chiellini, Liverpool
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/dua-pejabat-juventus-inginkan-federico-chiesa-kembali
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini