Harry Kane Prediksi Jerman & Perancis Jadi Kandidat Juara Piala Dunia 2026

Penulis: Febrian Kusuma
Senin 17 Nov 2025, 08:30 WIB - 222 views
Harry Kane

Harry Kane (Sumber: Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Dunia: Striker andalan Bayern Munich dan Timnas Inggris, Harry Kane, memprediksi bahwa Timnas Jerman dan Perancis akan menjadi kandidat kuat juara di Piala Dunia 2026 yang akan dimainkan di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Untuk saat ini Timnas Perancis telah dipastikan lolos ke Piala Dunia 2026 setelah mereka mengalahkan Ukraina dengan skor telak 4-0 pada matchday kelima Group D babak kualifikasi zona Eropa, 14 November 2025. Sementara itu, Jerman masih harus memainkan laga penentu melawan Timnas Slovakia demi memperebutkan tiket lolos secara otomatis ke Piala Dunia tahun depan.

“Jelas ada Prancis. Saya dan Michael [Olise] sangat akrab, dan kami bercanda tentang bagaimana nanti musim panas mendatang. Begitu juga dengan Upa [Upamecano]. Sebagian besar orang Jerman juga, Jerman ingin melaju jauh di turnamen ini (Piala Dunia),” ucap Harry Kane, dikutip dari laman Bulinews.

“Saya pikir ini kompetisi yang sehat dan olok-olok yang sehat di antara kami untuk melihat siapa yang akan memenangkan Piala Dunia. Itu bagian dari setiap klub dan saya menikmati percakapan seperti itu, terutama dengan Michael Olise,” lanjutnya.

Sementara itu, Timnas Inggris kini telah memastikan lolos ke Piala Dunia 2026 setelah tak tergoyahkan di puncak klasemen Group K babak kualifikasi. The Three Lions pun menjadi negara Eropa pertama yang telah memastikan tiket lolos ke Piala Dunia 2026, di mana kepastian itu mereka dapatkan pada jeda internasional Oktober 2025 lalu.

Artikel Tag: Harry Kane, Timnas Inggris

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/harry-kane-prediksi-jerman-perancis-jadi-kandidat-juara-piala-dunia-2026
222
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini