Hayden Hackney Jadi Rekrutan Pertama Carrick di MU?

Penulis: Demos Why
Jumat 16 Jan 2026, 07:25 WIB - 302 views
Hayden Hackney.

Hayden Hackney. (Foto: Stuart Leggett/MI News/NurPhoto)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Gelandang muda Middlesbrough, Hayden Hackney, dikabarkan akan menjadi rekrutan pertama Michael Carrick sejak ditunjuk sebagai manajer interim Manchester United.

Beberapa waktu lalu, Manchester United telah mengumumkan bahwa mereka telah menunjuk Michael Carrick sebagai manajer interim yang akan bertugas hingga akhir musim. Tugas utama Carrick adalah memperbaiki performa Setan Merah dan membantu mereka mengamankan tiket ke kompetisi Eropa pada musim depan.

Untuk mewujudkan target tersebut, Carrick membutuhkan tambahan amunisi terutama di lini tengah. MUmembutuhkan lebih banyak kreativitas dan kontrol di lini tengah. Dilansir dari TEAMtalk, Carrick tertarik untuk mendatangkan Hayden Hackney dari Middlesbrough. Hackney dinilai memiliki kualitas untuk berprestasi di kasta tertinggi sepak bola Inggris dan kesempatan untuk pindah ke Man United akan sangat menarik baginya.

Meski demikian, MU harus siap bersaing dengan Tottenham Hotspur dan Everton untuk mendatangkan gelandang berusia 23 tahun tersebut. Namun, dengan keberadaan Carrick sebagai pelatih tentu akan memberikan keuntungan bagi Man United karena keduanya sempat bekerja sama di The Boro.

Masih harus dilihat apakah Man United akan menindaklanjuti minat mereka dengan tawaran resmi untuk merekrut pemain tersebut pada bursa transfer musim dingin di awal tahun ini. Klub Championship itu tentu tidak ingin kehilangan pemain andalannya tersebut dengan mudah, dan mereka telah menetapkan harga jual sebesar £30 juta atau setara dengan Rp. 678 miliar.

Artikel Tag: Hayden Hackney, Manchester United, Middlesbrough, Michael Carrick

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/hayden-hackney-jadi-rekrutan-pertama-carrick-di-mu
302
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini