Inter dan Besiktas Diklaim Sepakati Transfer Luis Henrique di Bulan Januari

Penulis: Uphit Kratos
Rabu 07 Jan 2026, 10:40 WIB - 441 views
Luis Henrique

Luis Henrique

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Inter Milan telah mencapai kesepakatan dengan klub asal Turki, Besiktas terkait proses transfer bek sayap asal Brasil, Luis Henrique di bursa transfer Januari.

Kesepakatan antara kedua klub ini mencakup formula peminjaman untuk durasi selama 18 bulan ke depan. Pihak Besiktas dilaporkan bersedia membayar biaya peminjaman sebesar 5 Juta Euro.

Luis Henrique sendiri baru bergabung dengan Inter Milan pada bursa transfer musim panas lalu dari Olympique Marseille. Nilai transfer sang pemain saat itu mencapai angka 24 Juta Euro setelah performa impresifnya di kompetisi Ligue 1.

Namun perjalanan karier pemain asal Brasil tersebut di San Siro tidak berjalan sesuai dengan harapan manajemen tim. Dirinya dinilai gagal memenuhi ekspektasi tinggi yang dibebankan kepadanya sejak awal kedatangannya di Italia pada musim 2025.

Meskipun sempat menjadi starter dalam 8 pertandingan berturut-turut di akhir tahun 2025 namun performanya tetap dianggap belum maksimal. Hal ini memicu spekulasi mengenai masa depannya bersama tim asuhan pelatih Cristian Chivu tersebut.

Inter awalnya merasa enggan untuk melepas sang pemain karena krisis pemain di sektor bek sayap kanan tim. Denzel Dumfries diketahui masih harus menepi dari lapangan hijau karena cedera parah hingga bulan Maret 2026 mendatang.

Namun tawaran finansial dari Besiktas tampaknya cukup menarik bagi pihak Nerazzurri saat ini. Di sisi lain, Besiktas sendiri sedang berupaya memperkuat lini pertahanan mereka untuk bersaing di Super Lig Turki.

Artikel Tag: Luis Henrique

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/inter-dan-besiktas-diklaim-sepakati-transfer-luis-henrique-di-bulan-januari
441
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini