Jovan Kirovski Rencanakan Diskusi Baru Dengan Agen Andrej Kostic
Andrej Kostic
Berita Liga Italia: Milan Futuro sedang berupaya mendatangkan Andrej Kostic, namun upaya untuk mengamankan tanda tangan pemain muda tersebut terbukti menjadi tugas sulit.
Meskipun anggaran untuk tim utama mungkin tergolong rendah, tampaknya pihak Milan Futuro telah diberikan dana lebih untuk dibelanjakan pada jendela transfer Januari 2025.
Memiliki dana tambahan untuk memperkuat lini pertahanan pada bulan Januari 2025 ini bisa menjadi kunci bagi peluang tim dalam mengejar gelar juara.
Rossoneri tetap gigih dalam upaya mereka untuk merekrut penyerang muda asal Montenegro, Andrej Kostic, dari klub Serbia yakni Partizan Belgrade.
Sejauh ini, sebuah penawaran resmi telah diajukan oleh manajemen AC Milan, namun tawaran tersebut dianggap masih terlalu rendah oleh pihak klub penjual. Akibatnya, proses negosiasi tersebut sempat terhenti.
Namun pihak Il Diavolo Rosso tidak memiliki rencana untuk membiarkan pembicaraan ini berakhir begitu saja.
Direktur Olahraga Milan Futuro, Jovan Kirovski, dikabarkan sedang merencanakan untuk melakukan kontak langsung dengan pihak Andrej Kostic dalam waktu beberapa hari kedepan.
Masalah utamanya adalah Milan menawarkan tawaran basis tetap sebesar 2,5-3 Juta Euro saja. Sementara itu, pihak Partizan Belgrade meminta angka yang lebih tinggi, meskipun dengan tambahan bonus performa mencapai 8 Juta Euro.
Saat ini kesenjangan harga antara kedua klub masih lebar, meskipun sang pemain dikabarkan sangat mendorong kepindahannya agar bisa segera bergabung ke Milan. Untuk saat ini Milan harus menaikkan tawaran 4,5-5,5 Juta Euro.
Artikel Tag: Andrej Kostic
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/jovan-kirovski-rencanakan-diskusi-baru-dengan-agen-andrej-kostic
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini