Juventus Intip Peluang Gaet Granit Xhaka dari Sunderland
Granit Xhaka. (Foto: Richard Sellers/PA Images)
Berita Transfer: Juventus dikabarkan tertarik untuk mendatangkan Granit Xhaka dari Sunderland pada bursa transfer musim dingin di bulan Januari mendatang.
Berdasarkan laporan dari Football Italia, Juventus kabarnya tengah mempertimbangkan untuk mendatangkan Granit Xhaka dari Sunderland. Gelandang berusia 33 tahun tersebut kembali ke Premier League pada musim panas tahun ini setelah tampil mengesankan bersama Bayer Leverkusen dalam dua musim terakhir. Pada musim pertamanya bersama The Black Cats, Xhaka berhasil menunjukkan penampilan yang sangat mengesankan.
Meski demikian, mendatangkan Xhaka pada bursa transfer Januari akan menjadi misi yang cukup sulit bagi Juventus. Pasalnya, Xhaka yang menjabat sebagai kapten tim merupakan figur kunci bagi tim arahan Regis Le Bris tersebut. Usai mencatatkan start yang mengesankan di awal musim ini, Sunderland tentu tidak ingin kehilangan salah satu pemain kunci mereka di pertengahan kompetisi. Hal itu bisa membahayakan momentum positif yang telah dibangun sebelumnya.
Juventus sendiri bisa menawarkan Xhaka peluang untuk bersaing memperebutkan trofi. Akan tetapi, peluang Xhaka untuk memaksa hengkang terbilang cukup kecil. Terlebih kontraknya dengan Sunderland baru berjalan beberapa bulan.
Dengan kata lain, peluang transfer ini untuk terwujud sangatlah kecil. Peluang paling memungkinkan bagi Juventus untuk mendatangkan Xhaka adalah di bursa transfer musim panas, bukan di awal tahun depan. Sunderland bisa dipastikan tidak akan membuat keputusan transfer yang dapat mengganggu stabilitas skuad di pertengahan musim.
Artikel Tag: Granit Xhaka, Sunderland, Juventus
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/juventus-intip-peluang-gaet-granit-xhaka-dari-sunderland
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini