Juventus Jumpa Galatasaray, Giorgio Chiellini Diingatkan Memori Buruk

Penulis: Rei Darius
Sabtu 31 Jan 2026, 00:02 WIB - 174 views
Giorgio Chiellini

Juventus bakal jumpa Galatasaray di Liga Champions (Image: Juventus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Direktur Juventus, Giorgio Chiellini, diingatkan tentang memori buruk melawan Galatasaray pada pentas Liga Champions di tahun 2013 silam yang berakhir dengan kekalahan.

I Bianconeri bertandang ke Stade Louis II pada Kamis (29/1) dini hari WIB untuk laga terakhir mereka di fase liga pentas Liga Champions, dengan menghadapi AS Monaco dan tertahan tanpa gol.

Juventus berangkat dengan modal kemenangan 2-0 atas Benfica pada laga sebelumnya yang menggaransi tiket lolos ke playoff 16 besar. Mereka juga menghancurkan Napoli dengan skor telak 3-0 di pentas Serie A pada akhir pekan kemarin.

Namun, tim asuhan Luciano Spalletti tidak mampu menciptakan peluang berarti di markas Les Monegasques dan harus puas finis ke-13. Mereka pun harus jumpa Galatasaray di playoff 16 besar.

Itu merupakan memori buruk untuk Si Nyonya Tua yang pernah menderita pil pahit pada 2013 silam ketika kalah dengan skor 0-1 di Istanbul dan gagal lolos dari fase grup karena gol Wesley Sneijder.

Giorgio Chiellini merupakan bagian dari skuad asuhan Antonio Conte pada saat itu, dan kini menjabat sebagai direktur Juve.

Setelah undian pada Jumat (30/1), Chiellini diingatkan kembali tentang memori buruk melawan kubu Turki, namun diingat olehnya justru adalah Victor Osimhen.

"Pertandingan 2013? Saya lebih memikirkan Osimhen, tetapi ini adalah kesempatan bagus untuk mengubah kenangan terakhir saya di Istanbul," kata Chiellini kepada Sky Sports.

"Tim ini kuat dan memiliki talenta individu yang hebat, tetapi kami akan memainkan leg kedua di kandang," tambahnya.

"Kami harus bermain bagus di Istanbul untuk mengatasi kelemahan mereka, yang memang ada, dan membatasi potensi mereka dalam serangan, seperti Osimhen, tetapi juga di area lain."

Artikel Tag: Giorgio Chiellini, Juventus, Galatasaray

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/juventus-jumpa-galatasaray-giorgio-chiellini-diingatkan-memori-buruk
174
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini