Juventus Siapkan Manuver untuk Tampung Mike Maignan Secara Gratis
Mike Maignan
Berita Liga Italia: Juventus sedang mencari kiper utama, dan Mike Maignan yang akan berstatus bebas transfer pada Juni 2026 mendatang, masuk dalam daftar incaran mereka.
Menurut La Gazzetta dello Sport, CEO Juventus, Damien Comolli menegaskan bahwa klub harus menjaga stabilitas keuangan. Oleh karena itu, investasi besar dalam biaya transfer akan dihindari, kecuali ada penjualan pemain yang signifikan.
Dengan kebijakan ini, transfer bebas atau gratis menjadi peluang besar yang harus dimanfaatkan oleh Juventus, seperti yang mereka lakukan untuk Jonathan David.
Klub akan menghindari tuntutan komisi dan gaji besar yang tidak masuk akal, tetapi tetap mencari peluang memperkuat skuad, yang kemudian mengarah pada nama Mike Maignan.
Mendatangkan pemain dari Serie A memiliki keuntungan signifikan, seperti mengurangi waktu adaptasi dan menghilangkan hambatan bahasa. Namun, kekaguman terhadap Maignan jauh melampaui faktor-faktor tersebut.
Maignan, yang berusia 30 tahun musim panas ini, berada di puncak karirnya. Ia memiliki kualitas teknis dan mental yang tak terbantahkan, serta hampir 400 penampilan profesional di level klub dan tim nasional.
Masalahnya, kontrak Maignan dengan Milan akan berakhir pada akhir musim. Negosiasi perpanjangan kontrak telah lama terhenti, membuat masa depannya di San Siro menjadi tidak pasti.
Maignan sendiri kabarnya tertarik untuk menjajal Premier League, dengan Chelsea disebut sebagai kandidat utama untuk menyambutnya musim panas mendatang. Namun, belum ada keputusan pasti yang dibuat oleh sang pemain.
Artikel Tag: Mike Maignan
Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/juventus-siapkan-manuver-untuk-tampung-mike-maignan-secara-gratis
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini