Kalahkan Chievo Verona, Chaka Traore Bintang Kemenangan Milan Futuro

Penulis: Uphit Kratos
Selasa 20 Jan 2026, 00:20 WIB - 168 views
Chaka Traore

Chaka Traore

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Milan Futuro berhasil mengamankan kemenangan gemilang di markas Chievo Verona dengan skor telak 1-3. Chaka Traore tunjukkan performa gemilang.

Pelatih Milan Futuro, Massimo Oddo, menurunkan skuad terbaiknya untuk laga ini. Chaka Traore yang ditunjuk sebagai kapten tim tampil sebagai bintang utama setelah mencetak gol pembuka di menit ke-3.

Dominasi Rossoneri berlanjut pada menit 20 saat Sala menggandakan keunggulan tim tamu. Sala yang berdiri bebas di area luar kotak penalti melepaskan tendangan kaki kanan dari jarak 25 meter yang mengecoh penjaga gawang Chievo, Tosi.

Pada menit 35, Milan Futuro semakin menjauh setelah Karaca dilanggar di dalam area terlarang oleh pemain bertahan lawan. Wasit kemudian menunjuk titik putih, dan Chaka Traore yang maju sebagai algojo sukses mencetak gol keduanya malam itu.

Chievo Verona baru bisa memperkecil ketertinggalan pada babak kedua melalui situasi tendangan sudut yang diambil oleh De Cerchio. Bola kiriman tersebut berhasil disambut dengan baik oleh Ugge di tiang jauh untuk mengubah skor menjadi 3-1.

Meskipun Chievo berusaha terus menekan di sisa laga, lini pertahanan Milan Futuro tetap tampil solid dan disiplin. Bahkan, pemain pengganti yakni Asanji hampir saja mencetak gol keempat di menit-menit akhir pertandingan tersebut.

Kemenangan impresif ini membuat Milan Futuro kini mengoleksi 34 poin dan berhak naik ke posisi 2 klasemen sementara. Mereka kini terpaut 8 poin dari pemuncak klasemen, Folgore Caratese, dalam persaingan ketat di musim 2025/2026.

Artikel Tag: Chaka Traore

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/kalahkan-chievo-verona-chaka-traore-bintang-kemenangan-milan-futuro
168
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini