Komentar Persib Soal Kondisi Penerangan Stadion Brawijaya

Penulis: M. Aldi
Selasa 06 Jan 2026, 17:00 WIB - 195 views
Pemain dan pelatih Persib komentari penerangan di Stadion Brawijaya

Pelatih Persib, Bojan Hodak dan pemain Persib, Alfeandra Dewangga

Ligaolahraga.com -

Berita Super League Indonesia: Pelatih dan pemain Persib Bandung bicara soal pencahayaan di stadion Brawijaya, Kediri. Menurut Bojan Hodak, tidak ada masalah mengenai lampu yang menerangi lapangan.

Pertandingan pekan ke-16 ini dimainkan Senin (5/1) malam pukul 19.00 WIB. Instalasi penerangan baru memang dilakukan dalam beberapa bulan terakhir dan mengubah lampu halogen ke LED untuk bisa memenuhi standar liga.

Bojan Hodak menilai bahwa penerangan yang ada tidak bermasalah. Namun menurutnya terkait hal itu perlu ditanyakan kepada pemain yang beraksi secara langsung di atas lapangan.

"Saya rasa ini bagus, mungkin Dewa (Dewangga) juga bisa menjawab. Tapi menurut saya ini bagus," tutur pelatih 54 tahun ini dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan di Stadion Brawijaya, Senin (5/1).

Pernyataan serupa diberikan kepada bek kiri Persib, Alfeandra Dewangga. Menurutnya pencahayaan stadion masih dalam taraf yang normal. Tetapi ada kendala saat berduel bola udara karena terkendala silau.

Meski begitu, pemain belakang asal Semarang ini menilai tidak ada kendala berarti dari lampu yang menerangi stadion. Ini juga tidak membuatnya jadi kesulitan ketika beraksi selama 90 menit.

"Ada, ada pengaruhnya lampu karena kalau bola dari atas itu agak silau, sih. Tetapi secara seluruhan aman, sih, masih aman," kata Alfeandra Dewangga menjelaskan.

Pertandingan kedua tim berakhir dengan skor imbang 1-1. Persib sempat unggul lebih dulu melalui Saddil Ramdani di menit 68 menerima umpan Berguinho. Tapi tuan rumah mampu menghindarkan diri dari kekalahan berkat gol M. Firly di menit akhir pertandingan.

Artikel Tag: Persib, Alfeandra Dewangga, bojan hodak

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/komentar-persib-soal-kondisi-penerangan-stadion-brawijaya
195
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini