Kylian Mbappe: Real Madrid Memang Pantas Dikalahkan Benfica

Penulis: Demos Why
Kamis 29 Jan 2026, 09:24 WIB - 143 views
Penyerang Real Madrid, Kylian Mbappe.

Aksi Kylian Mbappe saat Real Madrid menghadapi Benfica di Estadio da Luz. (Foto: Real Madrid CF)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Penyerang Real Madrid, Kylian Mbappe, menyebut timnya layak mendapatkan kekalahan di markas Benfica setelah menunjukkan penampilan buruk.

Hasil mengecewakan didapatkan oleh Real Madrid pada matchday 8 Liga Champions musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Benfica di Estadio da Luz, Kamis (29/1) dini hari WIB, Los Blancos menderita kekalahan dengan skor 4-2.

Pada laga tersebut, Madrid sempat unggul lebih dulu melalui gol Kylian Mbappe di menit ke-30. Namun, tim tuan rumah berhasil mencetak tiga gol balasan melalui brace Andreas Schjelderup pada menit ke-36 dan 54, serta penalti Vangelis Pavlidis di menit ke-45+5. Madrid sempat mencetak satu gol lagi melalui aksi Mbappe di menit ke-58. Namun, tuan rumah kembali menjauh usai Anatoliy Trubin mencetak gol di menit ke-90+8. Dengan kekalahan ini, Los Blancos menempati posisi ke-9 klasemen akhir dan akan memperebutkan tiket ke babak 16 besar melalui jalur play-off.

Selepas laga usai, Mbappe memberikan komentarnya. Mbappe mengakui bahwa timnya tampil mengecewakan pada laga ini dan mereka pantas mendapatkan kekalahan.

"Dalam sepak bola, pertandingan dimulai dari menit ke-0 dan bukan menit ke-45, jadi pada akhirnya kekalahan ini saya rasa pantas kami dapatkan," ujar Mbappe seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Saya tidak bisa mengatakan itu tidak pantas karena kami tidak bermain bagus untuk memenangkan pertandingan ini. Kami tidak bermain bagus dan mereka bermain bagus. Menghadapi lawan yang bermain di kandang sendiri selalu sulit. Kami sudah mengetahuinya sebelumnya dan saya pikir itu kesalahan kami."

“Benfica bermain mati-matian dan kami tidak terlihat seperti bermain mati-matian. Itulah masalah besar dalam pertandingan ini. Di awal, kedua tim memiliki tujuan yang harus diperjuangkan, kami berada di 8 besar dan mereka di 24 besar. Kami melihat penampilan apik mereka, tetapi kami tidak melihat apa yang dipertaruhkan.”

Artikel Tag: Kylian Mbappe, Real Madrid, Benfica, liga champions

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/kylian-mbappe-real-madrid-memang-pantas-dikalahkan-benfica
143
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini