Laga Gila di MHPArena, Sebastian Hoeness Senang Stuttgart Lolos ke Play-off

Penulis: Demos Why
Jumat 30 Jan 2026, 15:02 WIB - 126 views
Pelatih VfB Stuttgart, Sebastian Hoeness.

Sebastian Hoeness saat memimpin VfB Stuttgart menghadapi Young Boys di MHP Arena. (Foto: Bernd Weissbrod/picture alliance)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Europa: Pelatih VfB Stuttgart, Sebastian Hoeness, mengomentari keberhasilan timnya mengalahkan Young Boys dan lolos ke babak play-off Liga Europa.

VfB Stuttgart mendapatkan hasil yang memuaskan pada matchday 8 Liga Europa musim ini. Pasalnya, saat mereka menghadapi Young Boys di MHP Arena, Jumat (30/1) dini hari WIB, Die Schwaben berhasil meraih kemenangan tipis dengan skor 3-2.

Pada laga tersebut, Stuttgart unggul dua gol lebih dulu melalui aksi Deniz Undav pada menit keenam dan Ermedin Demirovic di menit ketujuh. Namun, tim tamu berhasil menyamakan kedudukan melalui aksi Armin Gigovic pada menit ke-42 dan Sandro Lauper pada menit ke-57. Kemenangan Stuttgart sendiri ditentukan oleh gol Chema Andres pada menit ke-90.

Dengan hasil ini, Stuttgart mengakhiri fase liga di posisi ke-11 dengan koleksi 15 poin. Mereka harus tampil di babak play-off untuk mengamankan satu dari delapan tiket tersisa di babak 16 besar.

Selepas laga usai, Sebastian Hoeness memberikan komentarnya. Hoeness mengakui bahwa laga ini sangat menegangkan di mana kedua saling berbalas gol untuk mengamankan kemenangan. Namun ia bersyukur karena pada akhirnya Stuttgart yang berhasil meraih kemenangan dan lolos ke babak play-off.

“Ini pertandingan yang gila," ujar Hoeness seperti dilansir dari laman resmi klub.

"30 menit pertama berjalan sesuai rencana – menyenangkan menyaksikan para pemain bermain, dan satu-satunya kritik adalah kami tidak mencetak lebih banyak gol selama periode ini. Kemudian kami kebobolan dan tiba-tiba pertandingan kembali terbuka lebar."

"Saat waktu penuh semakin dekat, pertandingan berlangsung seru dari ujung ke ujung, tetapi kami berhasil meraih kemenangan."

"Secara keseluruhan, kami bermain sangat baik di fase liga, yang berarti kami dapat memasuki babak play-off dan pertandingan selanjutnya dengan percaya diri. Kami semua akan bersemangat untuk mengikuti undian pada hari Jumat. Tim telah menunjukkan performa yang baik dalam banyak aspek di panggung Eropa dan itu adalah sesuatu yang ingin kami kembangkan.”

Artikel Tag: Sebastian Hoeness, vfb stuttgart, Young Boys, Liga Europa

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/laga-gila-di-mhparena-sebastian-hoeness-senang-stuttgart-lolos-ke-play-off
126
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini