Liam Rosenior Tiba di London, Selangkah Lagi Jadi Pelatih Chelsea

Penulis: Fery Andriyansyah
Senin 05 Jan 2026, 13:00 WIB - 399 views
Liam Rosenior

Liam Rosenior. (Foto: Emilian Baldow/Icon Sport via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Chelsea dikabarkan semakin mendekati penunjukan Liam Rosenior sebagai pelatih kepala permanen baru. Pelatih berusia 41 tahun itu telah tiba di London pada Ahad (4/1/2026) waktu setempat, dan pembicaraan resmi dengan pihak klub diperkirakan akan segera dipercepat.

Rosenior dipahami kini menjadi kandidat utama Chelsea untuk menggantikan Enzo Maresca. Pelatih asal Inggris tersebut sebelumnya masih memimpin Strasbourg dalam laga tandang kontra Nice yang berakhir imbang 0-0 pada Sabtu, sebelum akhirnya terbang ke London sehari kemudian.

Usai pertandingan melawan Nice, Liam Rosenior sempat menegaskan bahwa dirinya belum melakukan pembicaraan apa pun dengan The Blues. Namun situasi berubah cepat, dengan negosiasi kini disebut memasuki tahap krusial.

Strasbourg berada dalam kelompok kepemilikan yang sama dengan Chelsea di bawah naungan BlueCo, yang mengambil alih The Blues pada 2022. Faktor ini diyakini akan mempermudah proses negosiasi. Menurut ESPN, Rosenior diketahui terbang ke London bersama Presiden Strasbourg Marc Keller dan direktur olahraga David Weir.

Meski kesepakatan final belum tercapai, ada ekspektasi kuat bahwa proses ini bisa berkembang dengan cepat. Pengumuman resmi bahkan berpotensi dilakukan dalam beberapa hari ke depan, kemungkinan sebelum laga tandang Chelsea melawan Fulham pada Rabu mendatang.

The Blues sendiri resmi berpisah dengan Enzo Maresca pada Kamis lalu. Posisi pelatih sementara kemudian diemban oleh pelatih tim U-21, Calum McFarlane, yang menjalani debutnya di level senior saat menghadapi Manchester City di Etihad Stadium.

Laga tersebut berakhir imbang 1-1 setelah gol Enzo Fernández pada menit ke-94 membatalkan keunggulan Manchester City yang dicetak Tijjani Reijnders di babak pertama. Usai pertandingan, McFarlane menjelaskan agenda Chelsea sambil menunggu kejelasan soal pelatih baru.

“Kami akan berlatih besok,” kata McFarlane. “Kecuali saya diberi tahu sebaliknya malam ini, saya yang akan memimpin sesi tersebut.”

Ia menegaskan fokusnya sejauh ini hanya tertuju pada pertandingan melawan Manchester City. “Fokus utama saya jelas pada laga ini dan tantangannya. Namun sampai ada instruksi lain, saya akan terus memimpin tim. Untuk saat ini, saya yang menangani latihan besok.”

McFarlane juga mengungkapkan bahwa sejak awal ia sudah diberi gambaran soal durasi tugasnya. “Saat pertama kali saya menerima pekerjaan ini, saya diberi tahu bahwa saya akan menangani laga melawan Manchester City. Itu berarti tiga hari bersama tim.”

“Ada kemungkinan pelatih baru masuk pada hari Senin, itu yang awalnya saya dengar,” lanjutnya. “Sekarang hari Ahad dan kami benar-benar fokus pada pertandingan. Saya yakin setelah konferensi pers ini akan ada informasi lebih jelas, tetapi sejauh yang saya tahu, pelatih baru bisa segera datang dan saya akan memimpin tim sampai saat itu.”

Artikel Tag: Liam Rosenior, Chelsea, Strasbourg

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/liam-rosenior-tiba-di-london-selangkah-lagi-jadi-pelatih-chelsea
399
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini