Maignan Cedera, Kesempatan Lorenzo Torriani dan Terracciano Buktikan Diri

Penulis: Uphit Kratos
Kamis 18 Sep 2025, 21:45 WIB - 589 views
Lorenzo Torriani

Lorenzo Torriani

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Mike Maignan dipastikan absen dalam beberapa pekan kedepan. Ini bisa dimanfaatkan dua kiper AC MIlan, Terracciano dan Lorenzo Torriani buktikan diri.

AC Milan akan menghadapi tantangan di sektor penjaga gawang menyusul cedera yang dialami Mike Maignan. Meski tidak ada kerusakan otot serius, kiper asal Prancis itu dipastikan akan absen dalam dua pertandingan penting.

Pertandingan yang akan dilewatkan Maignan adalah laga Serie A melawan Udinese dan pertandingan Coppa Italia melawan Lecce.

Pietro Terracciano kemungkinan besar akan jadi pilihan utama untuk saat Milan bertandang ke markas Udinese. Ini akan jadi debutnya di liga Serie A sebagai starter, setelah kemarin tampil sebagai pemain pengganti.

Sementara itu, kiper muda Lorenzo Torriani juga berpotensi besar untuk turun sebagai starter dalam pertandingan Coppa Italia melawan Lecce.

Klub diketahui menaruh kepercayaan besar pada Torriani. Pemain muda ini dianggap memiliki masa depan cerah, yang kemudian dibuktikan dari beberapa kesempatan saat ia tampil sebagai pahlawan di laga pramusim.

Terlepas dari absennya Maignan, situasi kontrak kiper asal Perancis tersebut masih sangat rumit. Kesepakatan dilaporkan belum tercapai, sehingga dia bisa saja mencapai kesepakatan pra-kontrak dengan klub lain di bulan Januari.

Ini akan jadi alasan kuat untuk Allegri agar bisa mengevaluasi kinerja Terracciano dan Torriani. Jika masih belum memuaskan, klub bisa mulai bergerak di musim dingin untuk mencari pengganti jangka panjang bagi tim.

Artikel Tag: Lorenzo Torriani

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/maignan-cedera-kesempatan-lorenzo-torriani-dan-terracciano-buktikan-diri
589
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini