Martin Odegaard Dampingi Timnas Norwegia Meski Cedera

Penulis: Fery Andriyansyah
Rabu 12 Nov 2025, 10:30 WIB - 163 views
Kapten timnas Norwegia, Martin Odegaard

Kapten timnas Norwegia, Martin Odegaard. (Foto: Adam Escada/Eurasia Sport Images/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Kapten Arsenal sekaligus kapten timnas Norwegia, Martin Odegaard, akan bergabung dengan skuad negaranya pekan ini meskipun sedang cedera lutut. Ia ingin tetap hadir untuk memberikan dukungan moral kepada rekan-rekannya dalam kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Estonia dan Italia.

Pemain berusia 26 tahun itu memang belum bisa tampil di lapangan, namun ia akan melanjutkan rehabilitasi bersama timnas Norwegia sambil membantu mereka dalam peran non-aktif.

Martin Odegaard dikenal sebagai sosok pemimpin sejati, dan kehadirannya di kamp pelatihan Norwegia diyakini mampu meningkatkan semangat tim. Sebelumnya, ia juga hadir di laga kualifikasi melawan Israel bulan lalu dan merayakan kemenangan 5-0 bersama rekan setim di ruang ganti.

Kini, Norwegia berada di ambang sejarah, berpeluang lolos ke Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1998. Norwegia akan memastikan tiket ke Piala Dunia 2026 pada Jumat (14/11) mendatang jika mereka mampu mengalahkan Estonia dan Italia gagal menang atas Moldova. Jika Italia kalah, hasil imbang pun cukup bagi Norwegia untuk melaju.

Namun jika kedua tim sama-sama menang, maka laga penentuan akan terjadi pada Senin, ketika Norwegia dan Italia saling berhadapan di pertandingan terakhir Grup I. Saat ini, Norwegia unggul tiga poin di puncak klasemen dengan selisih gol +26, jauh di atas Italia yang hanya memiliki +10.

Odegaard tidak menutupi ambisinya untuk membawa Norwegia tampil di Piala Dunia. Dalam program pertandingan Arsenal bulan lalu, ia menulis: “Kami tahu jika bisa mengalahkan Estonia di kandang, kami akan berada di posisi yang sangat bagus untuk lolos ke Piala Dunia tahun depan.

“Kami sudah semakin dekat, tapi harus tetap fokus sampai semuanya selesai. Sudah terlalu lama kami absen dari Piala Dunia, dan sekarang saatnya kami kembali.”

Odegaard mengalami cedera lutut pada awal bulan lalu saat Arsenal menang 2-0 atas West Ham. Cedera itu menambah daftar masalah kebugaran setelah sebelumnya ia sempat terganggu cedera bahu di awal musim. Kini, sang kapten tengah berpacu dengan waktu agar bisa fit untuk derby London Utara pekan depan melawan Tottenham Hotspur.

Artikel Tag: Martin Odegaard, Timnas Norwegia, Piala Dunia 2026, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/martin-odegaard-dampingi-timnas-norwegia-meski-cedera
163
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini