Masa Depan Harry Wilson di Fulham Belum Jelas, Enam Klub Inggris Siaga

Penulis: Demos Why
Selasa 27 Jan 2026, 15:12 WIB - 110 views
Penyerang sayap Fulham, Harry Wilson.

Aksi Harry Wilson saat Fulham menghadapi Brighton. (Foto: Mike Hewitt/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Enam klub Premier League dikabarkan kembali berusaha untuk mendatangkan Harry Wilson usai negosiasi kontrak barunya di Fulham mandek.

Beberapa pekan terakhir, spekulasi terkait masa depan Harry Wilson di Fulham menjadi salah satu topik yang hangat diperbincangkan. Pasalnya, pemain internasional Wales tersebut kontraknya akan habis di penghujung musim ini dan ia belum menunjukkan tanda-tanda akan memperpanjang masa baktinya.

Dilansir dari CaughtOffside, The Cottagers sebenarnya telah mulai melakukan negosiasi kontrak baru dengan Wilson sejam bulan November tahun lalu. Namun hingga saat ini, Wilson belum juga bersedia menandatangani tawaran yang diberikan oleh manajemen klub. Kabarnya, sang pemain enggan memberikan komitmen jangka panjang sampai ia mendapatkan kejelasan apakah Marco Silva akan tetap berada di Craven Cottage setelah musim ini.

Kondisi lantas membuat sejumlah klub Inggris mulai mengarahkan perhatian mereka kepada sang pemain. Hingga saat ini kabarnya Everton, Brentford, Aston Villa, Leeds United, Crystal Palace, dan Nottingham Forest telah menunjukkan ketertarikan mereka kepada sang pemain. Bahkan, enam klub tersebut siap membeli Wilson di awal tahun ini jika The Cottagers memutuskan untuk melepasnya sebelum kehilangannya secara gratis di musim panas mendatang.

Wilson sendiri pada musim ini tampil mengesankan bersama The Cottagers. Ia tercatat telah mencetak sembilan gol dan memberikan lima assist untuk Fulham di semua kompetisi. Klub asal kota London tersebut tampaknya belum menyerah untuk mempertahankan Wilson karena sudah dianggap sebagai salah satu bagian penting dari tim mereka saat ini.

Artikel Tag: Harry Wilson, fulham, Premier League, Everton, Brentford, Aston Villa, Leeds United, Crystal Palace, Nottingham Forest, rumor transfer

Published by Ligaolahraga.com at https://dev.ligaolahraga.com/bola/masa-depan-harry-wilson-di-fulham-belum-jelas-enam-klub-inggris-siaga
110
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini